SONORABANGKA.ID - Pemkab Bangka dan Badan Kontak Majelis Ta'lim (BKMT) se Kecamatan Sungailiat, menggelar acara Yasinan dan doa bersama di Rumah Dinas Bupati Bangka, Selasa (8/12/2020).
Acara doa bersama sekaligus pembacaan surat yasin tersebut dilaksanakan untuk mempererat silaturahmi antar Pemkab Bangka dengan BKMT.
Disamping itu, Pemkab Bangka juga telah membuat agenda rutin setiap tiga bulan sekali, agar terjalin silahturahmi dan tatap muka bersama organisasi yang ada di Kabupaten Bangka.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bangka, Mulkan mengucapkan terimakasih atas ketersediaan ibu ibu majelis ta'lim yang telah berkunjung ke Rumah Dinas Bupati.
Ia berharap keakraban dan kerjasama dapat terjalin dengan baik kedepannya.
"Sehingga kedepannya adanya kesamaan presepsi dan tujuan antar pemerintah dengan setiap organisasi. Selain itu yasinan dan doa bersama ini meningkatkan silaturami pemerintah dengan BKMT, BKMT dengan pemerintah ataupun BKMT dengan BKMT," kata Mulkan.
Selain itu, dia juga mengajak seluruh pengurus organisasi khususnya BKMT untuk merencanakan kegiatan kedepannya.
Sehingga, peran pemerintah dapat hadir dan mendukung setiap kegiatan yang memberikan manfaat bagi masyarakat.
Sementara itu Ketua BKMT Bangka, Yusmiati Mulkan menyampaikan sejauh ini peran BKMT sedikit banyak telah memberikan kontribusi bagi pemerintah daerah.
Terutama dalam membina keluarga anggota BKMT melalui program kerja setiap bidang.
"Harapan kedepannya pemerintah dan BKMT agar dapat lebih saling bersinergi. Hasil sinergi tersebut dapat dilakaanakan dengan melihat kondisi di lapangan guna memberikan manfaat bagi masyaralat yang lebih luas," pungkas Yusmiati.