Tim gabungan melalukan proses evakuasi Jasad Jailani yang hilang di Perairan Penyampak.
Tim gabungan melalukan proses evakuasi Jasad Jailani yang hilang di Perairan Penyampak. ( Istimewa)

Dikabarkan Hilang, Jailani Ditemukan Tak Bernyawa di Perairan Penyampak

11 Desember 2020 10:11 WIB

SONORABANGKA.ID - Setelah beberapa hari dikabarkan hilang dan dicari keberadaanya, Jailani akhirnya ditemukan oleh Tim Gabungan Basarnas dan Polsek Tempilang dalam kondisi sudah tak bernyawa.

Jasad nelayan asal Simpang Yul, Kecamatan Tempilang, Bangka Barat ini ditemukan petugas 450 meter dari lokasi hilang, Perairan Desa Penyampak, Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat, Kamis (11/12/2020) sekira Pukul 22.30 WIB.

Ketika ditemukan, kondisi jasad Jailani dalam posisi mengapung di perairan setempat. Korban kemudian dievakuasi dan dibawa ke rumah duka.

 

Sebelumnya, penyisiran dilakukan Tim Gabungan Basarnas, Satpolair dan Polsek Tempilang, menggunakan perahu karet sejak korban dinyatakan hilang, Rabu (9/12/2020) lalu.

 

Kapolsek Tempilang, Ipda RTA Sianturi mengungkapkan, kasus ini masih dalam penyelidikan.

"Pada Pukul 22.30 WIB jasad korban berhasil ditemukan dalam keadaan sudah tidak bernyawa. Kemudian tim gabungan, dibantu warga setempat melakukan evakuasi dan mengantarkan jasad korban ke rumah duka," tutur Sianturi, Jumat (11/12/2020)

Sianturi pun mengimbau agar masyarakat, khususnya yang berprofesi sebagai nelayan untuk selalu waspada saat melaut. Terlebih lagi, akhir-akhir ini cuaca sedang ekstrem.

"Belakangan inikan cuaca termasuk ekstrem, hujan disertai angin kencang. Makanya kami minta mereka lebih berhati hati saat melaut," imbaunya.

Kabar hilangnya Jailani, membuat rekan, kerabat serta pihak keluarga berkumpul di Dermaga Perahu Desa Penyampak. Ketika itu sejumlah tim gabungan Basarnas, Satpolair dan Polsek Tempilang terus berupaya mencari keberadaan  Jailani.

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul BREAKING NEWS: Jaliani Ditemukan Tewas Mengapung di Perairan Penyampak

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm