Rossa
Rossa ( KOMPAS.com/Nabilla)

Tidak Hanya Menyanyi Saja, Ternyata Rossa Selalu Ikut Terlibat dalam Pembuatan Lagu

11 Desember 2020 20:13 WIB

SonoraBangka.ID - Penyanyi Rossa mengaku selalu ikut terlibat dalam pembuatan lagu.

Dalam podcast Gritte Agatha berjudul "Makna Lagu "Masih" Dedikasi Untuk Mantan Pacar Rossa", Rossa menuturkan keterlibatannya hingga 75 persen dalam setiap lagunya.

"Aku setiap lagu itu mungkin aku turut serta 75 persen. Jadi kayak aku mikir aku mau cari lagu seperti apa, minta lagu ke teman," ujar Rossa,dikutip Kompas.com, Jumat (11/12/2020).

Selain itu, penyanyi asal Sumedang ini juga ikut terlibat dalam pemilihan tema dalam setiap lagunya.

Pelantun lagu "Tegar" ini mulai merangkap menjadi produser lagu sejak album ketiganya yang dirilis tahun 2003.

Rossa memulai kariernya dengan merilis album studio anak-anak yang bertajuk Gadis Ingusan pada 1998 dan album kedua Untuk Sahabatku pada 1990.

Album studio pertama Rossa adalah Nada-Nada Cinta yang dirilis pada 27 Januari 1996.

Keberhasilan album tersebut diikuti perilisan album kedua yang bertajuk Tegar pada 1999. Mulai dari album kedua ini nama Rossa melambung hingga ke negara-negara tetangga.

Selama masa kariernya sejak 1996, Rossa telah menghasilkan karya lewat puluhan album dan single. Termasuk, single yang baru-baru ini dirilis berjudul "Masih".

Dari puluhan album dan single tersebut, Rossa berhasil meraih penghargaan. Salah satunya adalah Penghargaan untuk Artis Solo Wanita Pop Terbaik di Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards pada 2002, 2005 dan 2008.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tak Hanya Menyanyi, Rossa Selalu Ikut Terlibat dalam Pembuatan Lagu ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2020/12/11/152418966/tak-hanya-menyanyi-rossa-selalu-ikut-terlibat-dalam-pembuatan-lagu.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm