Gubernur Babel Erzaldi Rosman
Gubernur Babel Erzaldi Rosman ( Ist)

Kementerian Kelautan dan Perikanan Kembangkan Perikanan Darat di Babel

15 Desember 2020 13:44 WIB

SonoraBangka.id - Kementerian Kelautan RI telah melakukan penelitian, khususnya tentang pemanfaatan kolong-kolong ekstambang di Bangka Belitung sebagai sarana untuk mengembangbiakkan ikan-ikan hias lokal Babel yang bernilai, sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.

Terkait hal itu, Gubernur Babel Erzaldi Rosman mengatakan Pemprov. Babel memberikan dukungan dan rekomendasi kepada Kementerian KKP untuk segera melakukan kerja sama dengan perusahaan pertambangan serta kabupaten/kota di Bangka Belitung yang mempunyai kewenangan akan pengelolaan ikan air tawar.

"Saya rekomendasikan Kabupaten Bangka Tengah dan Bangka sebagai tempat untuk melaksanakan projek langkah awal, serta berharap dan mendorong agar Kementerian Kelautan dan Perikanan RI mendirikan unit pelaksana tugas di Bangka Belitung karena besarnya potensi perikanan yang dimiliki,"ujar Gubernur beberapa hari lalu.

Sementara itu, Kepala Balai Riset Perikanan Perairan Umum dan Penyuluhan Perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, Arif Wibowo dalam laporannya menyampaikan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI akan melaksanakan program “Pelangi”, yaitu Pemanfaatan Lahan Bekas Tambang Untuk Pengembangan Perikanan.

"Oleh sebab itu, pihak Kementerian Kelautan dan Perikanan RI mengharapkan dukungan Gubernur Babel dalam melaksanakan program tersebut. Babel memiliki habitat ikan darat lokal yang bila dikembangkan akan mempunyai nilai ekonomis yang tinggi, sehingga dapat menjadi salah satu penyangga ekonomi di daerah ini,"ujar Arif.

Dalam pengembangan beraneka ragam ikan hias air tawar Bangka Belitung ini juga akan dibuat sebuah kawasan konservasi perikanan darat.

"Nah terkait permohonan Gubernur tentang UPT Kementerian Kelautan Perikanan di Babel, pihaknya akan menyampaikan kepada Menteri Kelautan dan Perikanan RI sekaligus melaporkan seluruh potensi perikanan yang ada,"pungkasnya.

SumberDiskominfo Babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm