SonoraBangka.id - Daun binahong memiliki tekstur yang berserat dan akan sedikit berlendir jika dimasak. Namun demikian tetap bisa jadi sayur yang nikmat. Daun binahong terkenal memiliki beberapa khasiat untuk kesehatan, seperti meredakan reumatik, encok, flu tulang, dan pegal linu. Untuk membuat tumis binahong tidak sulit, kamu hanya memerlukan bahan seperti daun binahong muda kemudian dicuci bersih sebelum ditumis. Selain itu kamu juga memerlukan bumbu seperti garam, bawang putih, saus tiram, lada, dan masih banyak lagi. Berikut resep tumis binahong:
Resep tumis binahong
Bahan:
Cara membuat tumis daun binahong:
1. Tumis bawang putih dengan minyak hingga wangi. Tambahkan irisan cabai merah. Tumis hingga wangi.
2. Masukkan daun binahong yang sudah dicuci bersih. Kemudian tumis sebentar.
3. Tambahkan saus tiram, minyak wijen, kecap manis, kecap ikan, garam, gula, lada, penyedap rasa.
4. Tumis daun binahong dengan bumbu sampai matang. Sajikan selagi hangat dengan nasi putih.
Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Tumis Binahong, Daun yang Berkhasiat untuk Kesehatan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/12/30/080700475/resep-tumis-binahong-daun-yang-berkhasiat-untuk-kesehatan.