Pantauan udara dari pesawat angkut sedang CN-295 dalam misi pencarian korban dan puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di atas perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Minggu (10/1/2021). TNI AU mengerahkan 150 personel dan empat armada, antara lain pesawat CN 295, helikopter EC 725 Caracal, helikopter NAS
Pantauan udara dari pesawat angkut sedang CN-295 dalam misi pencarian korban dan puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di atas perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Minggu (10/1/2021). TNI AU mengerahkan 150 personel dan empat armada, antara lain pesawat CN 295, helikopter EC 725 Caracal, helikopter NAS ( KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG))

Untuk Angkat Badan Pesawat Sriwijaya Air, TNI Kerahkan Kapal Pengangkut

10 Januari 2021 17:33 WIB

SONORABANGKA.IDPanglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyampaikan, serpihan kecil pesawat sejauh ini masih bisa diangkut petugas.

TNI direncanakan akan mengerahkan salah satu armada kapalnya yang khusus untuk mengangkut potongan besar bagian dari pesawat Sriwijaya Air SJ-182.

Tapi, potongan besar seperti badan pesawat memerlukan kapal yang memiliki spesialisasi khusus.

"Namun bagian besar akan kita datangkan kapal yang memiliki kemampuan untuk mengangkat bagian tersebut," kata Panglima TNI dalam konferensi pers, Minggu (10/1/2021).


Dalam operasi pencarian ini, personel TNI juga berhasil menemukan lokasi black box atau kotak hitam pesawat rute Jakarta-Pontianak.

Titik penemuan kotak hitam tersebut sudah ditandai petugas untuk mendapatkan proses lebih lanjut.

"Sehingga dapat menjadi bahan bagi KNKT untuk mengetahui penyebab terjadinya kecelakaan tersebut," jelasnya

Black box sendiri merupakan salah satu alat yang paling penting di dalam badan pesawat. Benda ini biasa dicari oleh tim pencari jika dilaporkan ada pesawat yang hilang kontak.


Tidak seperti namanya, black box berwarna oranye. Perangkat yang tidak bisa dihancurkan ini merekam semua data penerbangan.

Dilansir Deutsche Welle, pada dasarnya black box adalah perangkat perekam yang sangat dilindungi dan penting, sama seperti hard disk atau kartu memori.

Black box mencatat semua data penerbangan, selain percakapan di kokpit.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "TNI Kerahkan Kapal Pengangkut untuk Angkat Badan Pesawat Sriwijaya Air", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2021/01/10/17121321/tni-kerahkan-kapal-pengangkut-untuk-angkat-badan-pesawat-sriwijaya-air.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm