SonoraBangka.ID - Epik High akan merilis album ke-10 bertajuk Epik High is Here pada Senin (18/1/2021).
Melalui Instagram pribadinya, Epik High bagikan daftar artis yang akan berkolaborasi dengannya.
Ada CL, Zico, G Soul, Heize, Nucksal, Kim Sawol, Woo Won Jae, Changmo, Miso hingga BI, mantan leader iKon.
Epik High is Here merupakan album full-length pertama grup ini, sejak perilisan lagu We're Done Something Wonderful pada 2017.
Salah satu judul lagu yang akan dirilis di album ke-10 Epik High mendatang adalah lagu Rosario.
Sepak terjang Epik High di dunia musik K-pop
Dikutip dari kprofiles.com, Epik High adalah grup hip-hop alternatif yang beranggotakan tiga orang, yaitu Tablo, DJ Tukutz, dan Minthra Jin.
Mereka memulai debutnya pada 2003 di bawah naungan Woolim Entertainment, kemudian pindah ke YG Entertaiment pada 2012.
Pada 2 Oktober 2018, Epik High memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya dengan YG Entertaiment dan pindah ke naungan William Morris Endeavour.
Selama 17 tahun berkarier di dunia hiburan, Epik High telah mendapatkan banyak penghargaan.
Belasan tahun berkarier di dunia musik, mengantarkan Epik High menjadi grup hiphop senior yang paling berpengaruh di Korea Selatan.
Ada juga 'Fan,' lagu yang paling banyak menang di acara musik Korea Selatan.
Grup hiphop yang dipimpin oleh Tablo ini juga sering membuat karya kolabolasi dengan penyanyi terkenal lainnya.
Seperti kolaborasi dengan Taeyang Bigbang dalam lagu 'Rich'.
Tak hanya itu, Epik High juga merilis lagu untuk soundtrack drama Scarlet Heart: Ryeo, 'Can You Hear My Heart'.
Fakta unik Epik High
Tablo sang leader, ternyata pernah tinggal di Indonesia selama tiga tahun.
Setelah lahir pemilik nama asli Lee Seon Woong ini pindah ke Jakarta karena pekerjaan ayahnya.
Selain di Jakarta, Tablo juga pernah tinggal di Hongkong, Swiss, dan Kanada. Tablo merupakan lulusan Universitas Stanford dengan Gelar Magister Penulisan Kreatif.
Pemilik nama asli Choi Jin ini, ternyata memilih Yoona Girls Generation sebagai tipe idealnya.
DJ Tukutz atau Kim Jung Sik, pernah berkuliah di Donga Broadcasting College; Technics DJ School.
Sebelumnya bergabung dalam Epik High, pria kelahiran 19 November 1981 silam ini pernah bekerjasama dengan Tablo di AS.
Ia menjadi DJ di acara radio dan klub di sekitar wilayah Boston dan New York City.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Mengenal Epik High, Boy Group Hip-hop Korea Selatan yang Gandeng BI Ex iKon dalam Album ke-10, https://www.tribunnews.com/seleb/2021/01/13/mengenal-epik-high-boy-group-hip-hop-korea-selatan-yang-gandeng-bi-ex-ikon-dalam-album-ke-10?page=3.