Ayam semur rice cooker
Ayam semur rice cooker ( KOMPAS.com/RODERICK ADRIAN MOZES)

Praktis Dan Enak, Berikut Cara Mmebuat Ayam Semur Rice Cooker

19 Januari 2021 11:46 WIB

SonoraBangka.id - Semur kerap menjadi lauk pendamping untuk nasi uduk. Rasa semur sedikit manis dan warnanya coklat karena menggunakan kecap. Semur merupakan masakan berkuah khas Indonesia yang dapat kamu bikin di rumah menggunakan rice cooker. Ikuti cara membuat semur ayam menggunakan rice cooker ala Instagram @my.foodplace supaya masak makin praktis.

Resep ayam semur rice cooker

Bahan

  • Ayam 400 gram
  • Bumbu putih 1 sdm
  • Bubuk pala 1/2 sdm
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Gula merah 100 gram
  • Kecap manis secukupnya
  • Daun salam 2 lembar
  • Kayu manis 1 batang
  • Lengkuas 1 ruas
  • Jahe 1 ruas
  • Air
  • Minyak goreng

Cara membuat semur ayam rice cooker

  1. Panaskan minyak di dalam rice cooker. Masukkan bumbu putih dan tumis hingga wangi.
  2. Tambahkan ayam, kemudian tumis hingga merata dengan bumbu putih. Tuangkan air. Masukkan pala bubuk, kecap manis, gula merah, garam, dan merica. Aduk hingga rata.
  3. Masukkan jahe, lengkuas, daun salam, dan kayu manis. Masak hingga air menyusut atau hingga rice cooker berubah ke mode warm. Angkat dan sajikan semur ayam selagi hangat. Mau lihat video resep semur ayam pakai rice cooker? Yuk, tonton di Instagram @my.foodplace.



Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Semur Ayam Rice Cooker, Masakan Kuah Hangat yang Praktis", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/01/18/181626975/resep-semur-ayam-rice-cooker-masakan-kuah-hangat-yang-praktis.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm