( Ist / Humas Polda Babel)

Polda Babel Rutin Gelar Olahraga Demi Jaga Kebugaran Tubuh Ditengah Pandemi

2 Februari 2021 10:25 WIB

SonoraBangka.id - Dalam rangka menjaga kebugaran tubuh dan meningkatkan imun ditengah pandemi, Polda Kep. Babel  ,Selasa(02/2/21) melaksanakan olahraga senam. Olahraga ini adalah salah satu program rutin Polda Kep. Babel yang dilaksanakan setiap hari Selasa dan Jumat.

Sebelum olahraga dimulai, dilaksanakan apel pagi yang dipimpin oleh Karo Logistik Polda Kep. Babel Kombes Pol Didi Wahyudi dan diikuti oleh Wakapolda Kep. Babel Brigjen Pol Drs. Umardani, PJU Polda Kep. Babel serta personil Polri dan ASN Polda Kep. Babel.

Dalam arahannya, Karo Logistik menyampaikan bahwa sekarang Polri sudah mengalami pergantian pimpinan Polri. Untuk itu kepada personil untuk segera mengetahui serta menyesuaikan Visi dan misi Kapolri yang baru yakni Transformasi menuju Polri yang Presisi.

"Penjabaran terkait Visi dan Misi Kapolri ini bisa disesuaikan dengan tupoksi masing-masing. Silahkan rekan-rekan jabarkan sendiri dan ini bisa kita laksanakan dan wujudkan."kata Karo Logistik.

Terkait Tupoksi Logistik adalah pengelola barang milik negara, Karo Logistik menyampaikan ada 3 unsur yang harus dilaksanakan sehingga pengelola barang negara memiliki penilaian BPK RI yang dapat dipertanggungjawabkan yakni tertib administrasi, tertib Fisik serta Tertib hukum.

Terakhir, Karo Logistik mengatakan agar seluruh personil dapat menjaga kesehatan tubuh dengan melakukan olahraga rutin.

"mari jaga kesehatan kita dengan menjaga imun. Imun yang kuat ini badan kita harus olahraga, harus kena matahari, Asupan makan dan Vit C yang cukup."kata Karo Logistik.

Sementara itu ditempat terpisah, Kapolda Kep. Babel Irjen Pol Drs. Anang Syarif Hidayat juga melaksanakan olahraga tenis lapangan bersama dengan Danrem 045/Gaya Brigjen TNI M. Jangkung.

SumberBid Humas Polda babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm