Ilustrasi
Ilustrasi ( cookpad.com)

Dengan Cita Rasa Yang Mewah, Berikut Cara Membuat Kepiting Kare

4 Februari 2021 08:10 WIB

SonoraBangka.id - Kamu bisa memasak hidangan sederhana tapi memiliki cita rasa yang mewah dan enak jika keluargamu pecinta seafood. Dengan bumbu santan yang gurih, resep kare kepiting dapat jadi pilihan untuk mengolah kepiting. Bahan utama yang digunakan untuk membuat sajian ini adalah kepiting rebus, daun salam, serai, santan, gula, asam jawa, bawang merah, bawang putih dan kemiri. Resep ini ada dalam buku “Masakan Kari nan Lezat” (2013) karya Pungky S. Nimpuno, penerbit PT Gramedia Pustaka Utama. Berikut resep kepiting kare:

Resep kepiting kare

Bahan :

  • 3 ekor kepiting, rebus 2 menit dalam air mendidih, angkat, bersihkan, potong 2 bagian
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, memarkan bagian putihnya
  • 700 ml santan encer
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm air asam jawa
  • Garam secukupnya
  • Minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  • 7 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri, sangrai
  • 2 cabai merah
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 1 cm jahe
  • 2 cm lengkuas Baca

Cara membuat kare kepiting :

  1. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, daun salam dan serai hingga keluar aroma harum.
  2. Masukkan santan, garam, dan gula pasir, masak hingga mendidih.
  3. Masukkan kepiting yang sudah dipotong jadi dua bagian dan air asam jawa, masak hingga kuah mengental. Angkat.
  4. Hidangkan kare kepiting selagi panas.

    Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Kare Kepiting, Olahan Kepiting dengan Bumbu Sederhana", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/02/03/081700975/resep-kare-kepiting-olahan-kepiting-dengan-bumbu-sederhana.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm