Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar ( Instagram/@attahalilintar/@aurelie.hermansyah)

Apa Arti Psikologis Warna Hijau Busana Prewedding Aurel dan Atta ?

20 Maret 2021 10:36 WIB

SonoraBangka.id - Sebelum proses siramannya digelar pada Jumat (19/03/2021), Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar mengunggah foto pre wedding di akun Instagram masing-masing.

Pasangan selebgram ini tampil menawan dengan baju adat Minang berwarna hijau tua.

Warna hijau sering dipakai pada beberapa pakaian tradisonal karena dianggap melambangkan kemewahan.

Tak heran jika ini sangat cocok dikenakan di berbagai acara formal seperti pernikahan.

Dilansir dari Very Well Mind, warna hijau kerap dipakai sebagai gaun pernikahan pada abad ke-15.

Hal ini erat kaitannya dengan anggapan kala itu jika warna ini berdampak pada kesuburan.

Hijau sendiri memiliki efek psikologis yang positif kepada pemakainya. Efeknya dipercaya dapat meningkatkan mood dan mempengaruhi emosi seseorang.

Ada 5 efek yang dapat dimunculkan dari warna hijau antara lain:

Menenangkan

Warna hijau identik dengan alam karena selaras dengan tampilan pohon dan dedaunan.

Karena itu, penggunaannya dianggap menyegarkan sekaligus menenangkan.

Hijau tua dianggap paling memberikan efek rileks kepada penggunanya.

Hal ini juga yang dipercaya menjadi alasan adanya green room bagi para aktor sebelum mulai syuting.

Tujuannya untuk membangun perasaan tenang dan menghilangkan kegugupan para bintang ini.

Bersemangat

Bagi sebagian kalangan, hijau malah memberikan semangat tertentu.

Namun ini berlaku untuk warna hijau dengan nuansa yang semarak. Kesannya sangat enerjik sekaligus menginspirasi.

Kasih sayang

Warna hijau juga dipercaya memberikan efek psikologis penuh kasih kepada pemakainya.

Pakaian berwarna hijau memberikan kesan perhatian dan simpatik.

Alami

Warna ini juga disarakan untuk dipakai pada cat dinding dan interior desain.

Hal ini membuat penghuninya merasa dekat dengan alam meski berada di rumah.

Optimis

Perasaan optimis yang ditimbulkan oleh warna ini tak lepas akan kesannya yang lekat dengan tumbuhan.

Dikarenakan terinpirasi dari tunas tanaman yang mulai tumbuh, banyak orang menilai hijau sebagai awal yang baru.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Arti Psikologis Warna Hijau, Busana Prewedding Aurel dan Atta ", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2021/03/20/073000820/5-arti-psikologis-warna-hijau-busana-prewedding-aurel-dan-atta-.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm