Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil
Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil ( Sonorabangka.id/ Zulhaidir)

Walikota Pangkalpinang Dukung Tim Naga Tangkap Pelaku Pencurian Sling Jembatan Gantung

8 April 2021 09:54 WIB

SONORABANGKA.ID - Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) mendukung Tim Naga Polres Kota Pangkalpinang untuk menangkap pelaku pencurian kawat penyambung Jembatan Jerambah Gantung Kota Pangkalpinang.

Sebab, menurut Molen, pelaku sudah melakukan perusakan terhadap aset Pemkot Pangkalpinang dan merusak fasilitas publik masyarakat Kota Pangkalpinang.

"Begitu kami tahu bahwa itu ada yang hilang, saya langsung minta tolong Kapolres untuk minta tolong beliau agar Tim Naga turun ke lapangan langsung menindaklanjuti laporan secara lisan kami tadi," kata Walikota Molen.

Ia berharap, semoga pelaku pencurian sling kawat penyambung jembatan gantung Pangkalpinang itu bisa segera tertangkap.

Selain itu, Molen juga mengimbau agar seluruh masyarakat Pangkalpinang mau bersama-sama menjaga aset yang telah dibangun di Kota Pangkalpinang.

"Untuk seluruh masyarakat Kota Pangkalpinang, kalau sayang dengan aset kita laporkan ini, kalau sayang dengan aset kita jaga ini, minimal tidak mengganggunya jadilah," ungkap Molen.

"Oleh sebab itu, saya mengimbau lagi kepada seluruh masyarakat Pangkalpinang, ini aset yang mahal, aset yang kita bangun pakai duit kita bersama-sama, tolong dong jangan dirusak, jangan diganggu," pungkasnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm