Erzaldi juga mengungkapkan kekagumannya terkait rencana Warjo yang menargetkan ingin mendirikan 100 cabang.
Ia pun yakin dan mendoakan agar target 100 cabang tersebut bisa segera terwujud, sebab Warjo tidak ragu memulainya meski ditengah pandemi Covid-19.
"Covid-19 tidak akan selesai, oleh karrna itu Covid-19 harus dilawan dengan menerapkan protokol kesehatan. Pandemi covid ada positif dan negatifnya dan ini ujian dari Allah sehingga kita harus bijak menyikapinya," ujarnya.
Menurut Erzaldi, Pemerintah Daerah harus memberi banyak kemudahan untuk pelaku usaha agar tetap bertahan dan berkembang dimasa pandemi. Diantaranya dengan memberi potongan pajak atau bahkan menghilangkannya beberapa saat.
"Ini kami lakukan untuk mendorong geliat ekonomi kedepan, sehingga pajak kita kurangi. Para pekerja bekerjalah yang baik dan jujur agar konsumen puas sehingga usaha terus berkembang," pesan Erzaldi.
Plt Executive General Manager PT Angkasa Pura II Depati Amir, Erwin Adiyasha mengucapkan selamat dan sukses hadirnya outlet Warjo di Bandara Depati Amir.
"Semoga seterusnya Warjo selalu eksis dan menjadi tenant andalan di Bandara Depati Amir, juga memberi semangat dan rasa baru untuk pengunjung bandara kita," kata Erwin.
Wakil Bupati Bangka Tengah, Herry Erfian juga memberi apresiasi hadirnya outlet Warjo di Bandara Depati Amir. Semoga Warjo dapat mendorong pelaku usaha lainnya untuk terus mengembangkan usahanya.
"Semoga kehadiran warjo memberi warna baru di Bangka tengah, dan ini memberi kemudahan bagi masyarakat dan pengunjung bandara, serta membuka kesempatan lapangan kerja bagi masyarakat daerah," ujarnya.