Ilustrasi : Satpolair Polres Bangka Barat, membidik aktivitas penyeberangan ilegal melalui jalur pelabuhan tikus yang tersebar di Kota Muntok, Kabupaten Bangka Barat
Ilustrasi : Satpolair Polres Bangka Barat, membidik aktivitas penyeberangan ilegal melalui jalur pelabuhan tikus yang tersebar di Kota Muntok, Kabupaten Bangka Barat ( Ist/ Polres Bangka Barat)

Larangan Mudik, Delapan Pelabuhan Tikus Ini Dijaga Ketat Oleh Aparat

5 Mei 2021 10:59 WIB

SONORABANGKA.ID - Pemerintah memberlakukan larangan mudik nasional mulai tanggal 6 Mei 2021 hingga 17 Mei 2021.

Pada masa larangan mudik tersebut, akses pemudik mulai dari jalur darat, laut hingga udara dipastikan tutup kecuali dalam keadaan tertentu.

Jalur pelabuhan tikus menjadi perhatian khusus pihak Direktorat Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung. Terlebih lagi, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung merupakah daerah kepualuan.

Banyak akses keluar masuk yang sering kali dimanfaatkan orang-orang dan waktu tertentu untuk menyeberang. Apalagi di masa pandemi Covid-19 seperti ini.

 

Tak sedikit, warga atau pendatang yang memanfaatkan akses jalur pelabuhan tikus tersebut.

Direktur Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung, Kombes (Pol) M Zainul, menyebut ada delapan pelabuhan tikus yang menjadi perhatian pihaknya.

Nantinya akses keluar masuk di delapan pelabuhan tikus ini, diawasi Bhabinkamtibmas, Bhabinsa dan  anggota Polair.

"Yang paling di antisipasi pelabuhan tikus, ada delapan yang tersebar di Babel, tapi tidak menutup kemungkinan masih ada juga yang lainnya," kata M Zainul, Selasa (4/5/2021).

Dimulai dari Pelabuhan Limbung Muntok, Kandang Sapi Bangka Tengah, Pangkalraya Sungai Selan, Sebagin Permis Bangka Selatan, Manggar Beltim, Tanjung Pura Sungaiselan, Sukadamai Toboali, dan Pekantungan Beltim.

Sejumlah sanksi pun, telah disiapkan bagi penumpang gelap atau  yang nekat mudik, mulai dari dipulangkan ke daerah asal hingga di  karantina.

"Pertama Pelabuhan Limbung , Pelabuhan Kandang Sapi , Pangkalraya Sebagin Permis, Tanjung Pura  Sukadamai Toboali, Manggar Beltim, dan Pelabuhan Pekantungan. Nanti diawasi bhabinkamtibmas, Polair dan  masyarakat. Kalau sanki bisa pemulangan hingga karantina," tegasnya.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Delapan Pelabuhan Tikus di Bangka Belitung Dijaga Ketat Aparat, Ini lokasinya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm