Honda BR-V saat dipakai melewati jalur menanjak di Petungkriyono, Pekalongan, Jawa Tengah (kompas.com)
Honda BR-V saat dipakai melewati jalur menanjak di Petungkriyono, Pekalongan, Jawa Tengah (kompas.com) ( kompas.com)

Kesalahan Pengendara Mobil Matik Ketika di Jalan Menanjak

30 Mei 2021 17:55 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Pengendara mobil pemula tidak sedikit yang melakukan kesalahan saat membawa mobil matik. Walau kesalahan kecil, tapi kalau sering dilakukan bisa berdampak fatal akibatnya.

Seperti kebiasaan ketika melewati tanjakan, alih-alih memanfaatkan rem tangan, banyak pengendara justru tetap mempertahankan posisi gigi di D, dan memainkan gas sedikit agar tidak mundur.

Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel spesialis Worner Matic, mengatakan, sering melakukan kebiasaan ini bisa menyebabkan transmisi mengalami kerusakan.

"Paling sering kesalahan yang dilakukan adalah menggantung injakan pedal gas untuk menahan mobil agar tidak mundur," ujar Hermas, kepada Kompas.com belum lama ini.

Dengan menginjak pedal gas untuk menahan posisi mobil, putaran mesin mobil cenderung meningkat atau menjadi menggerung.

Meningkatnya putaran mesin juga akan menghasilan aliran tekanan oli transmisi yang lebih besar karena menyesuaikan putaran mesin.

"Sedangkan komponen di dalam girboks dalam kondisi stuck atau tertahan, sehingga ada tekanan berlebih yang tertahan dan menyebabkan overheat," ucap Hermas.

Jika sampai mengalami panas berlebih, umur oli transmisi akan jauh lebih pendek dari kondisi normal.

Umur transmisi yang lebih pendek juga akan berpengaruh pada daya pelumasan komponen di dalam girboks transmisi.

"Daya pelumasan yang berkurang akan meningkatkan risiko gesekan berlebih yang menyebabkan komponen cepat aus. Jadi lebih baik pasang rem tangan dan hentikan kebiasaan ini," kata Hermas.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kesalahan Pengendara Mobil Matik di Jalan Menanjak", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2021/05/30/122100815/kesalahan-pengendara-mobil-matik-di-jalan-menanjak.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm