Ilustrasi SPBU Pertamina (DOK. PERTAMINA)
Ilustrasi SPBU Pertamina (DOK. PERTAMINA) ( kompas.com)

Kenapa Mobil Baru dari Diler Diisi Bahan Bakar Hanya Setengah Tangki

15 Juni 2021 16:25 WIB

SONORABANGKA.ID - Melakukan Membeli mobil baru dari diler biasanya sudah diisi bensin sekitar 20 liter sampai 50 liter, tergantung dari mobilnya. Hal ini dilakukan suapaya pembeli tidak khawatir ketika jalan pulang akan kehabisan bahan bakar.

Tapi mengapa hanya setengah tangki yang diisi oleh diler cabang?

Kepala Bengkel Auto2000 Cilandak Suparna mengatakan, alasan bahan bakar yang diisi tidak sampai penuh agar pembeli tidak perlu menunggu terlalu lama kalau ingin mengisi mobil dengan bahan bakar dengan tingkat yang lebih rendah atau tinggi.

“Pada mobil itu, ada yang namanya learning. Jadi mobil mempelajari kebiasaan dari si pelanggan, mulai dari cara mengemudinya seperti apa, bahan bakar oktan berapa yang digunakan,” ucap Suparna kepada Kompas.com, Senin (14/6/2021).

Suparna mengatakan, kalau bahan bakar diisi penuh dari cabang, bisa-bisa mobil terlalu lama menggunakan bahan bakar yang diberi oleh diler. Sehingga ketika diisi dengan oktan yang lebih tinggi atau rendah oleh pelanggan, proses learning jadi lebih lama.

“Jika bahan bakar yang diisi sejak awal di cabang dan oleh pelanggannya sama, maka proses learning bisa lebih cepat. Sistem mobil sudah menyesuaikan dengan kebiasaan pengemudi, misalnya senang injak gas dalam,” kata Suparna.

Suparna menjelaskan, learning ini disesuaikan secara elektronis oleh komputer. Untuk jarak learning, mulai dari 0 km sampai 500 km selesai atau ada juga yang lebih lama sampai 1.000 km – 1.500 km karena sering ganti bahan bakar.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kenapa Mobil Baru dari Diler Diisi Bensin Hanya Setengah Tangki", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2021/06/15/072200915/kenapa-mobil-baru-dari-diler-diisi-bensin-hanya-setengah-tangki.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm