Ilustrasi
Ilustrasi ( 123RF)

Baju dan Karpet Terkena Coretan Krayon ? Begini Cara Membersihkannya

7 Juli 2021 15:11 WIB

SonoraBangka.idKrayon adalah peralatan gambar yang dibuat dari lilin berwarna, air, dan talk atau kapur.

Krayon biasanya banyak digunakan oleh anak-anak untuk menggambar.

Nah, berikan anak-anak satu kotak krayon dan imajinasi mereka pun akan bergulir penuh semangat mencoret-coret objek paling dekat dan menarik perhatian.

Acap kali obyek tersebut adalah baju mereka sendiri, baju ibu, atau karpet di rumah. Tragisnya, noda bekas krayon cenderung sulit untuk dibersihkan.

Namun, Sahabat NOVA jangan khawatir.

Sebab, Meg Roberts, dari Molly Maid, perusahan yang menyediakan servis membersihkan rumah dan apartemen di Amerika Serikat, memberikan langkah praktis membersihkan baju dan karpet dari bekas coretan krayon si kecil.

Berikut ini uraiannya.

1. Gunakan sendok metal atau pisau tumpul untuk mengikis sebanyak mungkin serat krayon pada kain.

2. Sikat pelan sabun cuci piring cair dan biarkan meresap pada area coretan.

3. Biarkan meresap selama sepulu menit dan lanjutkan dengan rendam baju atau karpet dalam air hangat.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm