Ilustrasi ganti oli mesin diesel (Stanly/Otomania)
Ilustrasi ganti oli mesin diesel (Stanly/Otomania) ( kompas.com)

Mobil Terlalu Lama tidak dinyalakan, Oli Mesin Bisa Kedaluwarsa?

22 Juli 2021 19:24 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dan anjuran berkegiatan dari rumah beberapa waktu belakangan membuat intensitas pengguna mobil berkurang.

Hal ini merupakan upaya yang dilakukan pemerintah untuk memutus rantai penyebaran virus Covid-19 di Indonesia.

Walau demikian, pemilik diimbau untuk terus melakukan perawatan dan pengawasan terhadap mobil. Masalahnya, beberapa bagian bisa mengalami penyusutan fungsi. Lalu, bagaimana dengan oli?

Seperti diketahui, tak jarang pemilik kendaraan yang beranggapan bahwa cairan pelumas ini bisa kedaluwarsa atau habis masa optimalnya.

Head of After Sales & CS Operation Group PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Boediarto mengatakan, oli mesin tidak akan pernah basi maupun kedaluwarsa, walau mobil tidak digunakan dalam waktu yang lama.

Tapi, mesin mobil yang lama tidak dinyalakan akan menyebabkan penumpukan di bak oli, yang dikhawatirkan akan menimbulkan slush, sehingga mengakibatkan terganggunya operasional mesin ketika ingin dikendarai.

Oli mesin punya lifetime hanya kalau dipakai, karena dia akan terkontaminasi dengan karbon pembakaran. Tapi kalau basi karena mobil dipakai itu tidak ada,” ucapnya dalam diskusi virtual beberapa waktu lalu.

Guna mencegah hal ini, diimbau untuk pemilik kendaraan supaya runtin memanaskan mobilnya setiap tiga hari sekali agar melancarkan sirkulasi pada komponen-komponen terkait.

“Jika memungkinkan, jalankan juga mobil hingga 10 menit. Jadi informasi yang didapatkan terkait mobil mulai dari tekanan angin hingga altenator bisa diketahui,” kata dia.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mobil Terlalu Lama Parkir di Garasi, Oli Mesin Bisa Kedaluwarsa?", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2021/07/22/081200015/mobil-terlalu-lama-parkir-di-garasi-oli-mesin-bisa-kedaluwarsa-.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm