ILUSTRASI VIRUS COVID-19
ILUSTRASI VIRUS COVID-19 ( IST)

Angka Kematian Masih Tinggi, Total 3,4 Juta Kasus Covid-19 di Indonesia

1 Agustus 2021 08:29 WIB

Pada Selasa, kasus kematian akibat Covid-19 berada di jumlah tertinggi selama pandemi terjadi, yakni mencapai 2.069 orang.

Berlanjut Rabu (28/7/2021), terjadi 1.824 kasus kematian, dan Kamis (29/7/2021) sebanyak 1.893 pasien meninggal. Pada Jumat (30/7/2021), ada 1.759 pasien meninggal, dan Sabtu kemarin, sebanyak 1.808 pasien meninggal dunia.


Partisipatif Pemda dan himbauan untuk tidak isoman sendiri Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito, Kamis, meminta agar Pemerintah Daerah (Pemda)  melakukan pengawasan pada fasilitas kesehatan.

Pengawasan itu, dikatakan Wiku untuk memastikan ketersediaan oksigen, obat-obatan, tenaga kesehatan, hingga kapasitas tempat tidur.

Wiku menyebutkan, upaya ini mesti dilakukan untuk menekan laju penambahan jumlah pasien yang meninggal.

Di sisi lain, Wiku pun menghimbau agar masyarakat dengan gejala sedang sampai berat tidak melaksanakan isoman sendiri.

"Manfaatkanlah tempat isolasi terpusat yang tersedia oleh pemerintah di wilayah Anda. Perawatan di tempat isolasi terpusat dipantau langsung tenaga kesehatan, baik tanda vitalnya, pola gejala, pola makan, dan obat-obatan," ucap Wiku. "Sehingga apabila terjadi perburukan, bisa langsung ditangani," lanjutnya.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "UPDATE: Total 3,4 Juta Kasus Covid-19 di Indonesia, Angka Kematian Masih Tinggi", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2021/08/01/07015931/update-total-34-juta-kasus-covid-19-di-indonesia-angka-kematian-masih-tinggi?page=2.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm