Raffi dan Ucok Baba
Raffi dan Ucok Baba ( ist)

Raffi Ahmad Ungkap Alasan Belikan Ucok Baba Mobil Seharga Rp 330 Juta

4 Agustus 2021 18:09 WIB

SONORABANGKA.ID - Presenter Raffi Ahmad baru-baru ini memberikan hadiah mobil kepada aktor senior Ucok Baba. Tak tanggung-tangung, suami Nagita Slavina itu membelikan mobil Honda HRV berwarna hitam seharga Rp 330 juta.

Raffi mengatakan tersentuh dengan perjuangan Ucok Baba dalam meniti karier meski dengan kondisi keterbatasan tubuh.

“Aku senang sama bang Ucok, maaf nih setiap manusia kan ada kekurangan. Mungkin tubuh bang Ucok tidak seperti kami. Tapi bang Ucok tidak mau dikasihani, selalu bekerja keras,” ujar Raffi dikutip dari kanal YouTube Rans Entertainment, Rabu (4/8/2021).


“Bang Ucok mengajak semua teman-teman bang Ucok juga. Sampai bang Ucok berjuang hingga teman-teman yang seperti bang Ucok bisa dapat gaji UMR,” tambah Raffi.

Dari pengalaman Ucok Baba, Raffi mengatakan, agar semua orang yang punya keterbatasan agar tetap punya motivasi untuk mengejar cita-cita dalam hidup.


“Aku juga kasih semangat buat teman-teman, ya kita memang punya kekurangan, tapi justru di balik kekurangan kita, kita harus membalikan itu jadi motivasi,” ucap Raffi kepada Ucok. Di sisi lain, Raffi mengaku senang saat melihat Ucok Baba begitu bahagia karena mobil pemberiannya.


“Tapi gue senang loh, melihat orang senang begitu,” kata Raffi Ahmad. Tak hanya membelikan mobil, Raffi pun telah melunasi pembayaran servis berkala selama empat tahun untuk mobil tersebut.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Alasan Raffi Ahmad Belikan Ucok Baba Mobil Seharga Rp 330 Juta", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/04/173257266/alasan-raffi-ahmad-belikan-ucok-baba-mobil-seharga-rp-330-juta.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm