SonoraBangka.id - Tahu bisa diolah jadi berbagai makanan nikmat, contohnya tahu campur khas Lamongan. Tahu campur khas Lamongan ini punya kuah dengan rasa gurih. Meskipun tampak banyak elemen, bahan yang digunakan mudah ditemui di pasar. Berikut resep tahu campur lamongan dari Sajian Sedap, cocok untuk makanan akhir pekan.
Resep tahu campur lamongan
Bahan:
250 gram daging sandung lamur 2 liter air 2 batang serai, dimemarkan 2 cm jahe, dimemarkan 5 sendok teh garam 2 3/4 sendok teh gula pasir Bahan halus:
8 butir bawang merah 4 siung bawang putih 1 1/2 sendok teh ketumbar 1/2 sendok teh merica 3 cm kunyit 1/4 sendok teh jintan Bahan sambal:
50 ml kaldu sapi 4 buah cabai rawit, dikukus 3 sendok makan petis 2 siung bawang putih 1 1/4 sendok teh gula pasir 1/4 sendok teh garam Bahan pelengkap:
5 buah tahu kuning goreng setengah matang 250 gram mi kuning 100 gram taoge, diseduh 1 bonggol daun selada Baca Cara membuat tahu campur lamongan:
Rebus daging, serai, dan jahe sampai daging lunak. Angkat daging, potong-potong. Sisihkan 50 ml kaldu untuk bikin sambal. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan bumbu ke rebusan daging. Tambahkan daging yang sudah dipotong, gula, dan garam. Rebus sampai bumbu meresap. Lanjutkan membuat sambal. Haluskan cabai merah, petis, bawang putih, gula pasir, dan garam. Tambahkan kaldu dan aduk rata. Sajikan tahu, mi, taoge, selada, dan daging dalam satu mangkuk lalu siram kuah kaldu. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Tahu Campur Lamongan, Makanan Khas Jawa Timur", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/08/07/071700175/resep-tahu-campur-lamongan-makanan-khas-jawa-timur .
TERKINI
24 Desember 2024 07:51 WIB
24 Desember 2024 07:41 WIB
24 Desember 2024 07:36 WIB
24 Desember 2024 07:31 WIB