Ilustrasi apem selong (Jawa)
Ilustrasi apem selong (Jawa) ( SHUTTERSTOCK/FOTONE AGUS)

Bisa Untuk Rayakan Tahun Baru Islam, Berikut Resep Apem Selong Tape

10 Agustus 2021 14:11 WIB

SonoraBangka.id - Ada tiga jenis kue apem, yakni kue apem kukus, panggang dan selong. Melansir dari artikel Kompas.com yang tayang pada Kamis (20/08/2020), ketiganya memiliki perbedaan pada cara memasaknya. Misalnya saja, apem selong. Baca juga: Bedanya Kue Apem Kukus, Panggang, dan Selong Apem selong memiliki bentuk mirip dengan serabi notosuman yang memiliki pinggiran tipis berwarna kecoklatan. Resep kue apem selong ini menggunakan tapai singkong matang yang dicampurkan dengan tepung beras, adonan biang, telur, dan santan. Ikuti dan sajikan apem selong untuk perayaan tahun baru Islam di rumah. Resep apem selong ini bisa untuk 15 buah. Berikuti resep apem selong dari buku “Nostalgia Kue Tenong” (2016) oleh Diah Nimpuno terbitan PT Gramedia Pustaka Utama yang mudah dibuat.

Resep apem selong tape

Biang:

  • ½ bungkus atau setara dengan 5,5 gram ragi instan
  • 50 ml air hangat
  • 1 sdm gula pasir

Bahan untuk adonan apem selong:

  • 250 gram tepung beras
  • 70 gram tapai singkong yang matang, buang serat, haluskan ½ sdt garam
  • 100 gram gula pasir
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 500 ml santan dari 1 butir kelapa, rebus dengan 2 lembar daun pandan

Cara membuat apem selong tape

  1. Biang: Siapkan wadah bersih. Masukkan ragi instan, air hangat, dan gula pasir. Aduk hingga rata. Diamkan selama 15 menit. Campur tepung beras, tapai singkong, garam, dan gula. Aduk hingga rata. Masukkan biang, aduk hingga rata.
  2. Campurkan telur dan santan, tuang ke dalam adonan tepung sedikit demi sedikit menggunakan whisk atau bisa dikocok dengan kecepatan rendah menggunakan mikser hingga santan habis. Diamkan adonan selama satu jam atau hingga mengembang dua kali lipat.
  3. Olesi wajan alumunium dengan minyak. Atur api kecil dan panaskan wajan. Aduk-aduk adonan sampai agak mengempis. Tuang satu sendok sayur adonan.

Tekan bagian tengah adonan dengan pinggung sendok sayur dan putar sehingga bagian pinggirnya berkulit tipis. Angkat sendok sayur dan tutup wajan hingga matang. Angkat dengan bantuan spatula tipis, sajikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Apem Selong Tape untuk Rayakan Tahun Baru Islam", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/08/10/121300575/resep-apem-selong-tape-untuk-rayakan-tahun-baru-islam.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm