Cara membersihkan karat pada kran air.
Cara membersihkan karat pada kran air. ( pixabay)

Ini 5 Cara Mudah Membersihkan Karat di Keran Air

10 Agustus 2021 15:02 WIB

BANGKASONORA.ID - Teman-teman pasti sering menemukan keran air yang terbuat dari logam di rumah berkarat.

Karat disebabkan karena logam yang digunakan sebagai keran bergesekan dengan lingkungan sehingga menyebabkan oksidasi.

 

Apalagi keran air sering terkena air, sehingga semakin mudah berkarat. Keran air yang berkarat tentunya akan terlihat kusam dan kelamaan akan menyebabkan kerusakan.

Nah, bagaimana caranya membersihkan karat yang ada di keran air di rumah teman-teman? Yuk, ikuti tips berikut agar keran bersih dari karat dan mengkilap

1. Menggunakan Aluminium Foil

Teman-teman bisa menghilangkan karat pada lapisan keran air dengan aluminium foil, lo. Caranya, ambil aluminium foil lalu celupkan ke dalam air.

Setelah itu, gosok aluminium foil pada bagian yang berkarat di keran air dengan perlahan sampai karat terangkat.

Selain direndam ke dalam air, aluminium foil juga bisa dicelupkan ke dalam soda dan membersihkan karat lebih mudah.

2. Membersihkan dengan Cuka dan Jeruk Nipis

 

Teman-teman juga bisa memanfaatkan cuka dan jeruk nipis untuk menghilangkan karat pada keran air.

Caranya, bersihkan dahulu bagian keran air agar terhindar dari debu dan pastikan juga keran air dalam kondisi kering.

Lalu tuangkan larutan cuka dan jeruk nipis. Setelah itu, diamkan sekitar 10 menit dan sikat dengan sikat bersih. Sikat perlahan sampai karat terangkat.

3. Menggunakan Minyak Pelumas

Menghilangkan karat pada keran air juga bisa menggunakan minyak pelumas, teman-teman bisa menemukan minyak pelumas dengan mudah di toko-toko terdekat.

Caranya, bersihkan keran air dan pastikan kran air dalam kondisi kering. Selanjutnya lap dengan minyak pelumas sampai keran bersih dari karat dan mengkilap.

4. Menggunakan Baby Oil

Selain bisa menggunakan minyak pelumas, membersihkan karat pada keran air bisa juga dilakukan dengan baby oil.

Caranya, tuangkan baby oil pada kain yang lembut dan bersih. Lalu, gosok pada permukaan keran yang berkarat sampai bersih dan berkilau.

5. Membersihkan dengan Baking Soda dan Lemon

 

Bahan alami lainnya yang bisa digunakan untuk membersihkan karat pada keran air adalah dengan menggunakan campuran baking soda dan lemon.

Caranya, campurkan baking soda dengan perasan air lemon, aduk sampai mengental. Setelah itu, oleskan campuran tadi ke bagian keran air yang berkarat dan diamkan sekitar 20 menit.

Selanjutnya, lap menggunakan kain bersih sampai noda karat terangkat. Ulangi sampai benar-benar bersih dari karat.

----

Artikel ini sudah tayang di bobo.grid.id 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm