SonoraBangka.id - Untuk melindungi diri dari penularan virus corona, saat ini kita dianjurkan untuk sering mencuci tangan.
Namun, jangan lupa anak-anak juga diajak untuk sering mencuci tangan ya.
Namun tak jarang anak-anak merengek atau meronta saat Moms memintanya mencuci tangan.
Dilansir dari Kompas.com, Direktur Pendidikan Rose & Rex, Lauren Vien, M.Ed yang mengajar di prasekolah swasta Manhattan menyarankan untuk mengambil jalan tengah yakni dengan menawarkan dua pilihan yang jelas, bila memungkinkan.
Seperti bertanya apakah anak ingin mencuci tangan di wastafel dapur atau wastafel kamar mandi.
Menurut Lauren, membutuhkan waktu untuk membuat anak yakin mencuci tangan adalah hal penting dan sebuah investasi kesehatan.
Mulanya, Moms bisa menjelaskan pada anak dengan bahasa yang sederhana terkait virus corona dan penularannya.
Sedangkan mencuci tangan bisa membantu membunuh virus corona.
Moms juga bisa memperlihatkan video menarik terkait mencuci tangan.
Selain itu, berikut trik mengajak anak rajin mencuci tangan dilansir dari Babycenter.
1. Mulailah lebih awal