Ilustrasi tidur
Ilustrasi tidur ( PEXELS/KETUT SUBIYANTO )

Terlalu Sering Tidur Siang Bisa Jadi Pertanda Sakit Ini, Hati-Hati !

16 Agustus 2021 10:13 WIB

SonoraBangka.id - Biasanya, kurang tidur kerap kali dialami sebagain orang dewasa.

Mulai dari masalah kerjaan, rumah tangga, hingga masalah lainnya menyebabkan orang dewasa alami kekurangan tidur di malam hari.

Alhasil mereka akan alami ngantuk dan banyak tidur di siang hari.

Namun, kamu juga perlu waspada, pasalnya orang yang terlalu sering tidur siang karena kurangnya kualitas tidur di malam hari bisa mengalami gangguan daya ingat yang merupakan gejala awal dari penyakit Alzheimer.

Hal ini diungkap oleh sebuah penelitian di Universitas California dengan judul 'Alzheimer's disease destroys neurons that keep us awake'.

Menurut penelitian itu, orang yang terkena Alzheimer akan kesulitan untuk tidur di malam hari.

Oleh karenanya, para penderita Alzheimer akan cenderung memilih tidur di siang harinya.

Hal ini dikarenakan sel saraf atau neuron yang ada pada otak mengalami penyusutan sehingga membuat kita tetap terjaga.

Tidur siang sendiri dikaitkan dengan peningkatan protein 'tau'.

Kemudian jika orang dengan penyakit Alzheimer tidur siang dengan durasi yang cukup lama maka akan membuat protein 'tau' yang ada di otaknya mengalami peningkatan yang signifikan hingga terjadi penumpukan.

Protein 'tau' yang menumpuk inilah yang akan membuat sel-sel saraf atau neuron itu menyusut.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm