SONORABANGKA.ID - Artis cantik Dinar Candy mengisahkan pengalamannya yang berkecimpung di dunia musik sebagai disjoki (DJ).
Dinar mengatakan, ia sempat bergabung dengan salah satu label musik yang berbasis di Amsterdam, Belanda. Di label musik yang tidak disebutkan namanya itu, Dinar dituntut agar bisa menghasilkan musik.
"Ternyata masuk nominasi, Top DJ. Ya pokoknya itu kayak basis Asia sama Internasional, cowok dan cewek dipisahkan karena tur dan panggung beda.
Aku tahun ini ranking sembilan di Asia," kata Dinar seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Rabu (18/8/2021).
Pada Maret 2018 lalu, ia tur ke negara Arab seperti Qatar dan Bahrain. Sempat ingin tur ke Dubai, namun batal dikarenakan Dinar berselisih dengan label musiknya.
"Gara-gara manajemennya itu minta potongan 50 persen. Akhirnya aku keluar dari sana, aku cari koneksi sendiri di Amerika, di Europe," ucap Dinar. Saat titik ini, dara kelahiran April 1993 mulai termotivasi menghasilkan musik tanpa naungan label musik.
Tujuan lainnya adalah untuk bertahan dan lebih dikenal luas sebagai disjoki profesional.
"Aku dapat kenalan produser musik di Amerika, aku bikin musik, rilis di sana. Musik aku sempat Top 20 di Beatport, dunia, global,"kata Dinar.
Tidak ingin namanya meredup, Dinar berkolaborasi dengan salah satu disjoki di Jerman. "Sempat bikin video klip karena dia pernah nge-DJ di Bali. Itu Top 40 Beatport. Kayak, aku nyicil, berjuang. Lanjut lagi tur ke Taiwan, Jepang, tiga kota India," ujar Dinar.
Walau demikian, kini harapan untuk berkolaborasi dengan disjoki luar negeri sirna lantaran pandemi Covid-19. Namun, Dinar tidak menjelaskan kelanjutan proyeknya ini.
"Mau kolaborasi sama DJ dari Brazil. Pokoknya doa lumayanlah namanya, ada harganya, sudah tiga digit kalau diundang ke kita. Terus tiba-tiba pandemi,"lanjut Dinar.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dinar Candy Cerita Tur DJ Internasional hingga Masuk Top 20 di Beatport", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/18/114105166/dinar-candy-cerita-tur-dj-internasional-hingga-masuk-top-20-di-beatport?page=2.