BANGKASONORA.ID - Mencuci piring sering diabaikan oleh banyak orang. Mereka cenderung mencuci piring dengan asal-asalan.
Sehingga banyak ditemukan kesalahan saat mencuci piring. Namun, banyak orang tidak menyadarinya.
Aktivitas mencuci piring itu ternyata mempengaruhi kesehatan,lo. Jika mencuci piring tidak bersih bisa menimbulkan banyak penyakit.
Hal ini karena piring kotor itu menghasilkan kotoran, bakteri, dan kuman sumber penyakit.
Dikutip dari kompas.com, berikut ini kesalahan yang sering dilakukan saat mencuci piring, yaitu:
1. Menggosok dengan spons
Spons dapur adalah salah satu sarang bakteri dan kuman. Sehingga spons bisa menghasilkan penyakit.
Agar teman-teman terhindar dari bakteri disarankan untuk rutin menggantinya. Baiknya ganti spons seminggu sekali.
Atau teman-teman bisa mengganti spons dengan sikat pencuci piring. Sikat ini mudah dibersihkan dan mudah kering.
Sehingga tidak menjadi sarang bakteri ataupun kuman penyakit.