Wakil Bupati Bangka Tengah Herry Erfian
Wakil Bupati Bangka Tengah Herry Erfian ( (bangkapos.com/Sela Agustika) )

Wabup Bangka Tengah Imbau Guru dan Murid Terapkan Prokes Ketat, Jelang PTM Senin Ini

21 Agustus 2021 15:24 WIB

SONORABANGKA.ID - Saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Tengah (Bateng) sudah memberikan perizinan sekolah untuk melakukan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas di wilayahnya.

Hal ini sesuai kebijakan yang telah diberlakukan oleh pemerintah pusat, di mana
pelaksanaan PTM hanya diperbolehkan untuk wilayah yang masuk kategori PPKM Level 1, 2 maupun 3.

Diketahui pelaksanaaan PTM di Wilayah Kabupaten Kabupaten Bangka Tengah direncankaan akan dimulai pada Senin (23/8/2021), tetapi harus tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) ketat.

"Kita lihat imbauan untuk sekolah tatap muka ini sudah diizinkan pemerintah pusat, dan kita Pemkab Bangka Tengah mengimbau dalam pelaksanan sekolah tatap muka  ini kepada guru dan murid untum menerapkan protokol kesehatan yang ketat, mulai dari menggunakan masker, mencuci tangan dan  menjaga jarak," ucap Wakil Bupati Bangka Tengah Herry Erfian, Sabtu (21/8/2021).

Erfian mengatakan, dalam pelaksanaan PTM ini Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah pun telah mengoptimalkan pelayanan vaksinasi bagi tenaga pendidik.

"Sesuai dengan persyaratan tatap muka, disini tenaga pengajar sudah divaksinasi sebagai antisipasi meminimalisir penyebaran kasus covid-19, namun untuk anak-anak sekolah yang usia 18 tahun keatas, khsusnya SMP dan SMA juga kita usahan disini untuk divaksin juga agar lebih aman,"ucap Erfian.

Sebelumnya disebutkan, bahwa dalam pelaksanaan PTM terbatas ini Dinas Pendidikan Kabupaten Bangka Tengah mempertimbangakan sekolah untuk pelaksnaan PTM ini.

Apabila pada suatu daerah kasus sebaran Covid-19 ini masih tinggi, maka pihaknya tetap memberlakukan pembelajaran secara daring atau online pada daerah tersebut.

Selain itu Kepala Dinas Pendidikan Bangka Tengah Iskandar menyebutkan bahwa pihaknya pun telah  meminta pihak sekolah untuk menyiapkan segala protokol kesehatan ketat, mulai dari menyiapkan alat cek suhu, masker, handsanitizer, sabun cuci tangan hingga pengawasan satgas Covid-19 di masing-masing sekolah.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Senin Ini PTM Terbatas Dimulai, Wabup Bangka Tengah Imbau Guru dan Murid Terapkan Prokes Ketat    , https://bangka.tribunnews.com/2021/08/21/senin-ini-ptm-terbatas-dimulaiwabup-bangka-tengah-imbau-guru-dan-murid-terapkan-prokes-ketat.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm