( ist)

Gubernur Dan Forkopimda Babel Gelar Bakti Sosial di Bangka Selatan

30 Agustus 2021 09:16 WIB

SonoraBangka.id - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Babel yakni Kapolda Babel Irjen Pol Anang Syarif Hidayat, Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI M. Jangkung Widyanto, Kajati Babel Daru T.S, dan Danlanal Babel Kolonel Laut (P) Fajar Hernawan menggelar kegiatan bhakti sosial di Aula Wira Pratama Mapolres Bangka Selatan (Basel), Minggu (29/08/21).

Adapun tujuan diselenggarakan bhakti sosial guna meringankan beban masyarakat Basel terdampak Pandemi Covid-19 yang mengharuskan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di daerah itu. Bantuan yang diserahkan berupa paket sembako bagi lansia dan anak yatim, serta laptop bagi para santri.

"Bapak/ibu semua, tidak banyak yang ingin kami sampaikan. Hari ini kami Forkopimda Babel menyerahkan bantuan sosial. Bantuan ini diharapkan mengurangi beban untuk mendapatkan kebutuhan sehari-hari. Semoga apa yang diterima hari ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya," ujar gubernur.

Bantuan tersebut dijelaskan Gubernur Erzaldi, sebagai bentuk perhatian dan kepedulian pemerintah bersama Forkopimda bagi masyarakat dimasa Pandemi Covid-19. Untuk itu, perlu adanya sinergitas yang baik antara pemerintah dengan masyarakat untuk menanggulangi virus Corona.

"Kami cuma minta bapak/ibu jage kesehatan. Kalau keluar rumah pakai masker, yang belum vaksin segera divaksin. Jangan tidak vaksin, karena vaksin inilah sedikit melawan kita untuk tidak terpapar," ujarnya.

Gubernur Erzaldi juga mengungkapkan kondisi terkini penyebaran Covid-19 di Babel  telah ditemukan virus Corona varian baru yakni varian Delta. Varian tersebut jauh lebih berbahaya dari varian awal ditemukan yaitu varian Alpha.

"Sekarang ini di Pulau Bangka sudah ditemukan varian delta. Varian ini lebih ganas tujuh kali daripada varian alpha, dan menyebabkan kematian lebih besar. Tapi jangan takut igak, yang penting vaksin," pungkasnya.

SumberDiskominfo Babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm