BANGKASONORA.ID - Selain membersihkan badan seperti mandi serta cuci tangandan kaki, kita juga perlu memerhatikan kebersihan benda-benda di sekitar rumah, apalagi yang sering digunakan.
Penyebaran kuman dan bakteri yang menyebabkan penyakit bisa berasal dari benda-benda juga, lo.
Banyak dari kita yang tidak menyadari ini, akibatnya kita jarang membersihkan benda tersebut.
Karena itu, teman-teman perlu mengetahui benda-benda yang bisa bisa menjadi menjadi sarang kuman dan bakteri berikut ini. Yuk, simak berikut ini.
1. Gagang Pintu Kamar Mandi
Kamar mandi tentunya sering digunakan untuk membersihkan diri, buang air besar, dan buang air kecil.
Kontaminasi bakteri dan kuman di kamar mandi lebih besar.
Bakteri dan kuman bisa mengontaminasi benda-benda yang ada di kamar mandi, bahkan sampai ke gagang pintu kamar mandi, lo.
Karena itu, teman-teman harus memerhatikan kebersihan kamar mandi sampai ke gagang pintunya.
Pastikan teman-teman membersihkannya secara rutin dengan peralatan yang dikhusukan agar tidak terjadi kontaminasi kuman dan bakteri ke benda lainnya.
2. Talenan
Talenan yang ada di dapur teman-teman bisa menjadi perantara penyebaran penyakit juga, lo.
Kontaminasi kuman dan bakteri yang ada di talenan berasal dari makanan mentah yang salah penanganannya.
Oleh karena itu, teman-teman harus membersihkan talenan setelah digunakan dan gunakan talenan yang berbeda untuk daging dan sayuran.
3. Remote Control
Benda lainnya yang banyak mengandung kuman adalah remote control.
Remote control sering digunakan dan sering dipengang bergantian dengan orang lain. Nah, hal ini jadi berpeluang besar terkena kuman dan bakteri, lo.
Rutinlah membersihkan remote control dengan desinfektan untuk mengurangi kontaminasi kuman penyakit.
4. Tirai Kamar Mandi
Tirai kamar mandi yang tidak pernah dibersihkan bisa menjadi benda yang banyak mengandung kuman.
Bahkan, tirai kamar mandi juga bisa menimbulkan jamur yang tentunya juga tidak baik bagi kesehatan lingkungan di rumah.
Sebaiknya, teman-teman rutin membersihkan tirai kamar mandi dan usahakan tirai kamar mandi tidak lembap untuk menghindari tumbuhnya jamur serta kontaminasi kuman dan bakteri.
5. Spons Cuci Piring
Tanpa disadari oleh teman-teman, spons cuci piring bisa menjadi benda yang menampung bermacam-macam kuman dan bakteri.
Kuman dan bakteri ini bersempunyi di pori-pori spons, salah satunya bakteri salmonella yang bisa menyebabkan tifus.
Jangan biarkan spons cuci piring selalu dalam keadaan lembap dan segeralah ganti spons baru jika spons sudah mulai rusak atau bau.
6. Saklar Lampu
Karena, saklar lampu sering digunakan untuk menyalakan dan mematikan lampu, sebaiknya juga sering dibersihkan.
Kebersihkan saklar lampu biasanya kurang diperhatikan, teman-teman bisa membersihkan saklar lampu dengan menggunakan kain lembut yang disemprot desinfektan, lalu menggosoknya ke permukaan saklar lampu.
7. Pembuka Kaleng
Pembuka kaleng juga menjadi benda yang kebersihannya kurang diperhatikan. Biasanya pembuka kaleng terkena noda dan tidak dibersihkan.
Noda yang tidak dibersihkan ini bisa menjadi sarang kuman dan bakteri bertumbuh dan mengontaminasi kaleng lainnya.
Karena itu, bersihkanlah pembuka kaleng setiap habis digunakan dengan sabun untuk mengurangi kontaminasi kuman dan bakteri.
Nah, itulah benda-benda di rumah yang bisa menjadi sarang kuman dan bakteri.
Tentunya, kebersihan benda-benda di rumah sering diperhatikan agar tidak terjadi kontaminasi penyakit karena tidak pernah dibersihkan.