Ilustrasi sepatu bau
Ilustrasi sepatu bau ( shutterstock )

Begini Cara Hilangkan Bau Tak Sedap Dalam Sepatu Tanpa Harus Dicuci

10 September 2021 10:49 WIB

Untuk kaos kaki anak bisa juga diganti dengan kantong berbahan kain.

Kalau semua bahan sudah siap barulah Moms bisa menghilangkan bau tak sedap pada sepatu tanpa mencucinya.

Untuk menghilangkan bau tak sedap pada sepatu tanpa harus mencucinya, pertama-tama Moms perlu menuangkan baking soda ke dalam sepatu.

Pastikan baking soda menutupi semua permukaan bagian dalam sepatu.

Kalau sudah, kocoklah sepatu secara lembut untuk memastikan baking soda sudah menyebar ke seluruh bagian sepatu.

Setelah itu diamkan baking soda berada di dalam sepatu selama semalaman.

Setelah didiamkan semalaman, Moms bisa buang semua bubuk baking soda.

Setelah baking soda sudah terbuang semua, seharusnya bau tak sedap dalam sepatu sudah tidak ada.

Meski begitu, penting untuk Moms menjaga sepatu agar tetap segar.

Untuk menjaga sepatu agar tetap segar dan tidak mengeluarkan bau tak sedap, Moms bisa campurkan baking soda dengan minyak lavender.

Kalau tak ada minyak lavender, Moms bisa memilih minyak esensial lainnya.

Masukkanlah baking soda dan minyak lavender ke dalam kaos kaki anak atau kantung kain.

Ikatlah menggunakan karet gelang. Setelah itu, letakkan kantong tersebut di dalam sepatu hingga sepatu hendak digunakan lagi.

Nah, selamat mencoba ya!

Sumbernakita.grid.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm