Ilustrasi
Ilustrasi ( Thinkstockphotos)

Mau Tahu Tips Mengatasi Anak yang Susah Saat Harus Minum Obat?

10 September 2021 11:13 WIB

Tunjukkan kepada anak cara minum obat, terutama menelan pil, dan menekankan bahwa hal itu tidak sulit dilakukan.

Hal ini perlu dilakukan karena anak memiliki kecenderungan untuk meniru perilaku orangtuanya.

"Saat anak sudah siap, letakkan pil di sekitar gigi anak atau ke arah belakang lidah, dan sesuaikan dagu sehingga kepalanya miring ke belakang," ungkapnya.

Kita juga bisa mengatakan pada anak untuk menganggap pil adalah sepotong makanan dan menelannya."

3. Menyamarkan rasa obat

Salah satu cara yang bisa dicoba orangtua adalah menyamarkan rasa obat dengan makanan.

Sherman menyarankan untuk menutupi atau menyamarkan pil dengan es krim atau makanan kental lainnya.

"Orangtua dapat memberi anak es krim terlebih dahulu, yang memberi rasa enak di mulut anak dan membuat lidahnya mati rasa," kata Sherman.

Nah, saat lidah anak terasa dingin, maka anak tidak dapat merasakan sesuatu yang masuk ke mulut.

Cara ini juga bisa digunakan saat anak hendak meminum obat cair.

Kita masukkan sendok ke freezer selama beberapa menit.

Setelah sendok dingin, letakkan di lidah anak, angkat sendok, dan berikan obat kepadanya.

Setelah anak menelan obat cair, beri ia minum untuk menghilangkan rasa obat.

Sebetulnya, semua makanan yang memiliki konsistensi kental bisa menyamarkan rasa obat.

Jadi, kita sebaiknya memilih jenis makanan yang jadi favorit anak. 

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm