Poin pertama, yaitu agar orang tua Ayu meminta maaf kepada orang tua KD.
"Poin-poin yang diajukan KD itu yang pertama terlebih dahulu yang bersangkutan harus meminta maaf kepada orang tuanya," kataPutra.
Selanjutnya KD ingin pihak Ayu Ting Ting mengklarifikasi maksud kedatangan mereka ke Bojonegoro.
"Itu poin-poin pentingnya, yang kedua mengklarifikasi perihal kedatangan yang bersangkutan ke Bojonegoro," tambahnya.
Putra menilai, hal ini perlu dilakukan karena orang tua KD tidak mengetahui tindakan anaknya kepada Ayu Ting Ting.
"Karena orang tua KD ini tidak tahu menahu apa polemik yang terjadi antara ATT dengan anaknya,"tambah dia.
Putra menyebutkan dia siap melawan serangan pihak Ayu Ting Ting kepada kliennya.
"Jadi nanti kita lihat respons dari yang bersangkutan nanti. Kalau mereka mau fight, mau maju, ya monggo gak apa-apa, kita juga siap untuk memajukan perkara ini, seperti itu," tambahnya.
Seperti diketahui, KD ialah haters Ayu Ting Ting yang mengelola akun Instagram @gundik_empang sejak tahun 2017.
Melalui akun itu, dia mengajak puluhan ribu pengikutnya untuk menghujat keluarga pedangdut Ayu Ting Ting.
Ayu dengan tegas menindak hukum perbuatan tidak terpuji yang dilakukan oleh KD.
Akan tetapi proses pelaporan itu dibalas oleh pihak KD yang juga ingin melaporkan Umi Kalsum dan Abdul Rozak ke polisi. (*)
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Bersedia Maafkan Abdul Rozak dan Umi Kalsum, Keluarga KD Minta Orang Tua Ayu Ting Ting Lakukan Ini, https://bangka.tribunnews.com/2021/09/15/bersedia-maafkan-abdul-rozak-dan-umi-kalsum-keluarga-kd-minta-orang-tua-ayu-ting-ting-lakukan-ini?page=2.