Air yang terkontaminasi bakteri bisa menyebabkan tanaman busuk.
2. Sirih Gading
Sirih gading atau dikenal juga dengan Devil's Ivy adalah tanaman hias yang juga populer di Indonesia.
Ternyata sirih gading juga termasuk dalam jenis tanaman air dalam ruangan, lo. Yap, tak hanya bisa ditanam di tanah, sirih gading juga bisa kita tanam dengan media air.
Kita hanya perlu menyediakan gelas kaca, isi dengan air, kemudian masukkan tanaman sirih gading.
Kita perlu mengganti air secara rutin hingga akar dari sirih gading tumbuh. Tempatkan pula sirih gading di lokasi yang bercahaya redup.
Jangan menempatkan sirih gading di tempat yang langsung terkena cahaya matahari.
3. Zebrakraut
Zebrakraut atau Inchplant adalah tanaman hias yang mempunyai ciri khas daun warna ungu gelap dan aksen hijau.
Selain itu daunnya juga amat lancip di bagian ujungnya. Zebrakraut tumbuh dengan cara menjalar.