Syahrini
Syahrini ( nstagram/@princessyahrini )

Berhasil Turunkan Berat Badan 9 Kg, Yuk Kepoin Rahasia Diet Syahrini

2 Oktober 2021 07:38 WIB

SonoraBangka.id - Siapa yang tidak kenal Syahrini, artis yang dinikahi oleh pengusaha Reno Barack beberapa tahun yang lalu?

Sebagai selebriti papan atas, Syahrini dituntut untuk selalu tampil elok dan bugar.

Siapa sangka, istri Reino Barack ini pernah diet untuk menurunkan berat badan sebanyak 9 kilogram.

Tak melulu mahal, tips diet Syahrini ini bisa diikuti siapa saja.

Sama seperti resep diet yang umum diketahui, Syahrini mengonsumsi buah dan sayuran.

Namun yang berbeda adalah cara penyajiannya yang berhasil membuat Syahrini sayur dan buah menjadi lebih lezat.

Menurut Syahrini, cara ini lantaran praktis dan cocok untuk dirinya yang super sibuk.

Syahrini mengungkapkan bahwa ia lebih suka mengonsumsi sayuran dan buah-buahan dengan cara diblender.

Ia terlebih dahulu mengukus segala sayur-sayuran yang akan dikonsumsinya sebelum diblender.

Jus tersebut dijadikan sebagai pengganti sarapan agar berhasil menurunkan berat badan.

"Pagi saya hanya minum rebusan yang dijus."

"Saya kan malas ngunyah dan buru-buru dan susah bangun jadi semua rebusan makanan kayak rebusan labu, kacang ijo dan brokoli itu dijus," ujarnya, dilansir GridStar dari Grid.ID.

Program ini harus rutin dilakukan agar berat badan bisa turun.

 

Syahrini mengaku bisa menurunkan berat badan sebanyak 9 kilogram.

Istri Reino Barack ini dulu memiliki berat badan 64 kilogram kini beratnya menjadi 55 kilogram.

"Turun 9 kilogram. Saya kan 55 kilogram," tandasnya.

Bagaimana, mau meniru diet ala Syahrini?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm