Jin BTS
Jin BTS ( GRID.ID/Rizqy Rhama Zuniar)

Jin BTS Masih Nekat Lakukan Hal Konyol Ini Demi Terlihat Jangkung Saat Pemotretan

3 Oktober 2021 14:17 WIB

SonoraBangka.ID - Jin BTS rupanya memiliki cara unik sekaligus konyol agar membuat tubuhnya yang tinggi semakin terlihat jangkung.

Jin BTS tampaknya merasa bahwa tubuhnya masih kurang tinggi sampai membuat dirinya nekat melakukan hal konyol agar terlihat jangkung.

Kira-kira hal konyol apakah yang dilakukan Jin BTS untuk membuat tubuhnya yang tinggi semakin terlihat jangkung?

Sudah menjadi rahasia umum bahwa Jin merupakan anggota BTS yang memiliki postur tubuh tinggi.

Bukan main, idol bernama asli Kim Seok Jin itu diketahui memiliki tinggi badan 1,79 meter.

Memiliki postur tubuh tinggi serta visual yang tampan, membuat Jin begitu digandrungi para penggemar.

Namun, siapa sangka meski bertubuh tinggi semampai, Jin rupanya masih tampak tak puas dengan tubuhnya.

Bahkan, dalam sebuah sesi pemotretan, Jin sampai melakukan hal konyol untuk membuat tubuhnya semakin lebih tinggi.

Hal itu diketahui melalui video yang diunggah di kanal YouTube BANGTAN TV, pada Jumat (1/10/2021).

Video tersebut menampilkan behind the scene pemotretan para anggota BTS untuk acara 'BTS FESTA 2021'.

Mulai dari pemotretan individu hingga foto grup.

Pada sesi kedua pemotretan individu, Jin terlihat begitu berkarisma dalam balutan jas dan celana bernuansa cokelat.

Menariknya, saat pemotretan tersebut, Jin mendadak mengangkat jas yang dikenakannya ke atas agar membuat kakinya terlihat lebih panjang.

"Kakiku terlihat lebih panjang, seperti ini," kata Jin sambil menggulung jasnya ke atas agar kakinya terlihat lebih panjang.

Tak ayal, cara konyol Jin itu pun sukses membuat penggemar geleng-geleng sekaligus terhibur.

Namun, cara Jin tersebut dinilai bisa menjadi referensi bagi siapapun yang ingin tubuhnya terlihat tinggi saat difoto.

https://www.grid.id/read/042920970/padahal-tingginya-hampir-mencapai-2-meter-jin-bts-masih-nekat-lakukan-hal-konyol-ini-demi-terlihat-jangkung-saat-pemotretan-bisa-ditiru-nih?page=3

SumberGrid.ID
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm