Ilustrasi keran air
Ilustrasi keran air ( Kompas.com)

Jangan-jangan Korosi, Begini Tips Membersihkan Keran Air yang Mampet

5 Oktober 2021 08:33 WIB

SonoraBangka.id - Apakah keran air di rumah Anda sering mampet? Mungkin hal itu bisa jadi karena tersumbat kotoran mineral yang menumpuk. 

Pasalnya kualitas dan jenis air bisa menyebabkan karat dan korosi yang menyumbat air untuk keluar. 

Namun jangan khawatir, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan karat dan korosi pada keran. 

Berikut penjelasannya. 

Perlu diketahui jika korosi merupakan kerusakan logam karena kontak dengan lingkungan, sedangkan karat lebih khusus mengacu pada oksidasi besi.

Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah membersihkan keran. 

Kita bisa menggunakan sabun cuci piring biasa dan menambahkan cuka putih untuk membersihkan mineral yang menempel. 

Kemudian, kita bisa menggunakan cuka putih untuk merendam keran yang berkarat dan terkena korosi. 

Caranya kita tuangkan cuka putih dalam wadah, lalu rendam keran selama lima menit. 

Setelahnya kita bisa menggosok keran dengan spons lembut. 

Selain menggunakan sabun cuci atau cuka, ternyata kita bisa juga memanfaatkan alumunium foil untuk membersihkan karat dan korosi. 

Tidak perlu ribet, kita tinggal menggulung kertas alumunium foil dan celupkan ke air. 

Kemudian kita gosokkan ke keran yang berkarat.

Seperti diketahui bahwa, alumunium foil bisa membersihkan karat melalui reaksi kimia. 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm