Ilustrasi proses mengganti oli transmisi otomatis(Otomania/Setyo Adi)
Ilustrasi proses mengganti oli transmisi otomatis(Otomania/Setyo Adi) ( kompas.com)

Waktu Tepat Ganti Oli Transmisi Mobil Matik, Jangan Cuma dari Jarak

23 Oktober 2021 16:47 WIB

SONORABANGKA.ID - Untuk para pemilik mobil matik, penggantian pelumas pada mobil harus dilakukan secara rutin. Tidak hanya mesin, namun juga oli transmisi otomatis.

Umumnya, pihak bengkel akan menyarankan penggantian oli transmisi matik setiap interval 15.000 kilometer. Selanjutnya, untuk menguras oli ini secara menyeluruh dilakukan tiap 50.000 kilometer.

Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel spesialis Worner Matic, mengatakan bahwa saat ini penggantian oli transmisi tidak bisa lagi sepenuhnya menggunakan patokan interval jarak tempuh tersebut.

Menurut Hermas, menyoroti kondisi lalu lintas di sebagian daerah yang padat dan sering timbul kemacetan menjadi penyebab patokan jarak tempuh untuk mengganti oli transmisi matik sudah tidak relevan lagi.

“Misal, untuk menempuh jarak 10 km biasanya ditempuh dalam waktu 20-30 menit, tapi pada kenyataannya saat ini bisa sejam atau lebih. Kalau hitungan normal waktu kerja, dalam 1 jam itu mobil bisa menempuh lebih dari 10 km," ujar Hermas kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.

Maka dari itu, Hermas menyarankan bagi pemilik mobil yang sering menghadapi kemacetan lalu lintas, agar tidak sepenuhnya menggunakan tolok ukur jarak tempuh saat akan mengganti oli transmisi matik.

"Yang biasanya ganti oli matik 15.000 km, dengan kondisi kemacetan dan waktu kerja komponen yang lebih lama sebaiknya dipercepat menjadi 7.000 km atau 8.000 km," katanya melanjutkan.

Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi kemungkinan penurunan performa transmisi matik dan menghindari kuras oli secara menyeluruh. Bila rutin melakukan ganti oli transmisi matik, maka tidak perlu sering menguras pelumas tersebut.

Sebab, oli yang berada di dalam transmisi selalu diperbarui dan punya performa pelumasan yang baik. Kuras dilakukan bila kondisi oli transmisi sudah tak lagi bisa melumasi dengan baik.

Hermas menyebutkan, gejala penurunan performa pada transmisi matik dirasakan ketika ada keterlambatan proses perpindahan gigi. Bisa juga muncul suara dengung pada sistem transmisi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Waktu Tepat Ganti Oli Transmisi Mobil Matik, Jangan Hanya dari Jarak", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/22/183100215/waktu-tepat-ganti-oli-transmisi-mobil-matik-jangan-hanya-dari-jarak.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm