Ilustrasi Instagram
Ilustrasi Instagram ( finance.yahoo.com)

Durasi Instagram Stories Bakal Diperpanjang, Bisa Sampai 60 Detik!

2 November 2021 09:05 WIB

SonoraBangka.ID -Instagram telah menjadi platform media sosial yang memiliki banyak pengguna di seluruh dunia.

Mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa, tidak sedikit yang memiliki akun Instagram.

Guna membuat para penggunanya betah, anak perusahaan Facebook ini tidak berhenti melakukan inovasi demi inovasi.

Salah satu bentuk inovasi yang rutin dilakukan oleh Instagram adalah meningkatkan kemampuan fitur-fitur platform mereka.

Instagram sendiri memang dikenal sering melakukan peningkatan terhadap sejumlah fitur.

Sejak pertama kali dirilis di tahun 2010, sudah tidak terhitung berapa kali Instagram telah melakukan peningkatan fitur.

Terbaru, Instagram dikabarkan akan kembali meningkatkan kemampuan salah satu fitur mereka, yaitu Instagram Stories.

Lalu, peningkatan apa yang akan dilakukan terhadap fitur Instagram Stories? Yuk lanjut di halaman kedua.

Dilansir dari Social Media Today, Instagram akan meningkatkan kemampuan fitur Instagram Stories dengan menambah batas durasinya.

Selama ini, Instagram Stories diketahui memiliki batas durasi selama kurang lebih 15 detik.

Durasi tersebut dirasa oleh banyak pengguna Instagram sangat kurang, sehingga Instagram berniat menambahnya menjadi 60 detik.

Melalui tangkapan layar yang dibagikan oleh leaker Alessandro Paluzzi, dapat dilihat notifikasi yang dikirimkan oleh Instagram terkait penambahan batas durasi Instagram Stories menjadi 60 detik.

Ilustrasi Instagram
Twitter/@alex193a
Notifikasi batas waktu terbaru Instagram Stories

Lebih lanjut, penambahan batas durasi Instagram Stories ini nantinya akan sangat membantu pengguna dalam membagikan postingan Reels.

Sejak bulan Juli lalu, Reels sudah mengadopsi batas waktu video selama 60 detik.

Karena hal itu, pengguna yang membagikan Reels di Instagram Stories pasti postingan videonya akan terpotong atau tidak terbagi secara penuh.

Namun, jika Instagram telah menerapkan batas waktu baru Instagram Stories selama 60 detik, postingan Reels akan bisa dibagikan secara penuh di Instagram Stories.

Lalu, kapan batas waktu terbaru Instagram Stories ini akan diberlakukan? Yuk lanjut di halaman ketiga.

Sampai sekarang, Instagram masih belum mengumumkan kapan batas waktu terbaru Instagram Stories selama 60 detik akan mulai berlaku.

Tapi dari kabar yang beredar, saat ini batas waktu anyar Instagram Reels tersebut masih dalam tahap uji coba secara terbatas.

Nantinya ketika sudah siap dirilis, pengguna Instagram akan mendapatkan notifikasi yang sama seperti yang diterima oleh Alessandro Paluzzi.

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait Instagram Stories yang akan memiliki batas durasi waktu baru selama 60 detik.

Guna mengetahui update seputar pemberlakukan batas durasi waktu baru Instagram Stories ini, terus pantau berita terkini hanya di Nextren. (*)

SumberNexTren
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm