ILUSTRASI: Minyak goreng curah kemasan plastik
ILUSTRASI: Minyak goreng curah kemasan plastik ( kompas images)

Harga Minyak Goreng Melonjak, Disperindag Babel Bakal Koordinasi dengan Menteri Pedagangan

4 November 2021 08:33 WIB

SONORABANGKA.ID - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Kepulaun Bangka Belitung (Babel) kini telah melakukan pemantauan di lapangan terkait kenaikan harga minyak goreng.

Pemantau dan pengawasan pihak dinas itu tepatnya kepada distributor minyak goreng. "Minyak goreng yang medium satu diantara merek itu, dari pantauan di Pasar Pagi dan Pasar Ratu Tunggal atau Pembangunan, itu sudah Rp17 ribu per liter, sementara HET kita Rp11 ribu. 

Bahkan di Belitung sudah Rp18 ribu," kata Kepala Seksi Stabilisasi Harga Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting Disperindag Provinsi Kepulaun Bangka Belitung, Achmad Fajri, Rabu (3/11/2021).

Dijelaskannya, kebijakan harga acuan penjualan (HAP) di tingkat konsumen diatur oleh Permendag Nomor 7 Tahun 2020 HAP minyak goreng kemasan sederhana sebesar Rp11.000/liter.

"Hasil pantauan kami dengan pihak distributor bahwa mereka tidak bisa berbuat apa-apa, karena harga dari pabriknya, mereka menjual sesuai harga yang ditentukan," ujarnya.

Menyikapi kondisi ini, Disperindag sudah melakukan koordinasi dengan Menteri Perdagangan.

"Minyak goreng terjadi kenaikan di seluruh Indonesia, tertinggi itu di Gorontalo, naiknya ini karena harga minyak mentah dunia sedang naik, kemudian juga stok bahan baku minyak sawit itu sedikit dan permintaan tetap," ucapnya.

Selain berkoordinasi dengan Menteri Perdagangan, Disperindag juga berkoordinasi dengan pihak distributor. "Kebutuhan stok kita saat ini cukup dan tidak ada masalah.

Dengan karena hal ini juga mengenai kenaikan harga, kami akan berencana pasar murah, kita koordinasi juga saat ini dengan kabupaten kota, waktu belum tahu," tambahnya.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Harga Minyak Goreng Naik, Disperindag Babel Akan Koordinasi dengan Menteri Pedagangan, https://bangka.tribunnews.com/2021/11/03/harga-minyak-goreng-naik-disperindag-babel-akan-koordinasi-dengan-menteri-pedagangan.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm