2. Memilih Varietas Tanaman Herbal
Banyak varietas tanaman herbal yang bisa teman-teman pilih, kok. Seperti tanaman herbal mint yang mempunyai 600 jenis varietas.
Kita bisa memilih tanaman herbal yang berkualitas dan disesuaikan dengan kebutuhan kita.
Dengan cara ini teman-teman bisa dengan tepat dan cepat memilih tanaman herbal.
Misalnya, jika teman-teman sering memasak masakan Indonesia, kita bisa memilih tanaman herbal seperti daun salam, lengkuas, jahe, kencur, kunyit, dan lain-lain.
Lain halnya jika kita menyukai masakan italia, kita bisa menanam sage, thyme, rosemary, basil, dan lain-lain.
Jadi, disesuaikan saja dengan kebutuhan kita, agar kita juga memperoleh manfaat dari menanam tanaman herbal.
3. Jangan Menggunakan Tanah yang Terlalu Subur
Tanah yang subur memang baik untuk pertumbuhan tanaman. Namun, ternyata tanaman herbal tidak perlu tanah yang terlalu subur, baik secara alami ataupun ditambahai pupuk kompos.
Tanaman herbal akan tumbuh dengan baik di tanah yang sudah dikeringkan.
Tidak perlu pupuk kompos berlebihan, karena jenis tanah tersebut justru membuat tanaman herbal tidak bisa tumbuh.