SONORABANGKA.ID - Gelaran Balapan World Superbike (WSBK) Race 1 yang dilaksanakan di Pertamina Mandalika Street Circuit, Minggu (21/11/2021) berjalan seru. Pebalap Yamaha, Toprak Razgatlioglu berhasil mengunci gelar juara dunia WSBK usai finish di posisi kedua.
Jalannya balapan dipimpin oleh Razgatlioglu sebelum akhirnya ia sempat melebar. Pada saat yang bersamaan, posisi tersebut langsung direbut oleh pebalap Kawasaki, Jonathan Rea.
Beberapa kali aksi side by side cukup seru melibatkan Razgatlioglu dengan Rea, sampai akhirnya Rea berhasil menjadi juara di Race 1.
Tapi karena Razgatlioglu finish posisi ke 2, posisi klasmennya tidak terkejar oleh Jonathan Rea, walaupun masih menyisakan Race 2.
Razgatlioglu berhasil menyegel titel juara dunia WSBK 2021 dengan koleksi 551 poin. Dirinya berhasil unggul 25 poin dari Rea yang berada di peringkat kedua klasemen WSBK 2021.
Race 2 WSBK 2021 sebenarnya masih akan digelar pukul 15.00 WITA nanti, tapi Razgatlioglu telah unggul dalam hal kemenangan Race 1 dan 2 atas Jonathan Rea sepanjang musim ini.
Pencapaian Razgatlioglu menjadikannya pebalap asal Turki pertama yang mampu meraih gelar juara dunia WSBK.
Bahkan ia mampu mematahkan dominasi Rea di Kejuaraan Dunia Superbike yang telah berlangsung selama enam musim terakhir.
Uniknya, Razgatlioglu merayakan kemenangannya memakai wearpack Dainese dan helm Shoei X-14 emas. Ini jadi tradisi pembalap motor, yang pakai helm warna emas saat meraih gelar juara dunia.
Tak lupa, Razgatlioglu juga melakukan aksi stoppie, yang bikin seluruh penonton WSBK bersorak.