Ilustrasi wajah cerah dan sehat
Ilustrasi wajah cerah dan sehat ( SHUTTERSTOCK)

Rambut hingga Kulit Bisa Alami Keajaiban Ini, Hanya Modal Singkong!

8 Desember 2021 15:06 WIB

SonoraBangka.id - Salah satu tanaman yang memiliki banyak manfaat, mulai dari umbi hingga daunnya bisa diolah untuk masakan adalah singkong.

Namun siapa sangka, singkong juga memiliki manfaat untuk kecantikan lo.

Mulai dari menumbuhkan rambut hingga menghilangkan bekas luka di kulit. Ini ulasannya:

1. Menumbuhkan rambut

Akar dan daunnya bisa digunakan untuk membuat pasta segar yang bisa dioleskan pada rambut.

Diamkan sekitar satu jam lalu bilas.

Ulangi langkan ini dua kali seminggu akan membantu melihat perubahan.

2. Menghidrasi kulit

Ambil akar tanaman singkong lalu haluskan dan tambahkan dengan sedikit madu atau minyak zaitun. 

Anda juga bisa memadukannya dengan buah, seperti buah lemon.

Setelahnya, oleskan pada wajah dan diamkan beberapa menit lalu bilas.

3. Menghilangkan Bekas Luka dan Flek

Tidak hanya umbinya, air pati singkong dapat membantu penyembuhan luka dan bekas luka.

Cukup oleskan dengan lembut ke seluruh area flek hitam sekitar dua kali sehari.

4. Mencerahkan kulit

Belah kulitnya, membuat pasta segar dan menggunakannya sebagai scrub.

Sikat wajah dengan baik selama beberapa menit dan bersihkan dengan air dingin.

Sebaiknya lakukan ini tiga kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang bagus.

SumberNova
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm