Persyaratan untuk Mengunjungi Pop Up Store Offline BTS
Persyaratan untuk Mengunjungi Pop Up Store Offline BTS ( GRID.ID/Hana Futari)

Begini Persyaratan untuk Mengunjungi Pop Up Store Offline BTS di Jakarta

9 Desember 2021 15:19 WIB

SonoraBangka.ID - Showcase Pop Up Store 'Map The Soul' BTS resmi digelar di Jakarta mulai 8 Desember 2021 hingga 13 Maret 2022 di Senayan City.

Bagi para Army atau penggemar BTS ada baiknya mengetahui terlebih dahulu persyaratan untuk mengunjungi Pop Up Store 'Map of The Soul'.

Pertama yang harus dilakukan calon pengunjung yaitu mendaftar secara online.

Pendaftaran dapat diakses melalui https://2021btspopupasia.morningkall.comsebelum mengunjungi pop up store.

Jadwal pendaftaran online dibuka setiap hari Selasa per pekan.

Cara ini diberlakukan agar jumlah pengunjung terkontrol di tengah pandemi Covid-19 yang mengharuskan berjaga jarak.

Durasi pun diberlakukan bagi para pengunjung yang datang ke Pop Up Store yaitu maksimal 45 menit.

Pembelian produk di Pop Up Store juga dibatasi yaitu 3 item per produk. 

"Kami membatasi maksimim 3 pcs per produk," ujar Ellen Widodo, GM Marketing Toys Kingdom di Kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (8/12/2021).

Selain itu, para pengunjung juga harus menjalankan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19.

Para pengunjung diharuskan memakai masker selama berada di dalam Pop Up Store dan memberlakukan social distancing.

https://www.grid.id/read/043034142/army-wajib-baca-begini-persyaratan-untuk-mengunjungi-pop-up-store-offline-bts-di-jakarta?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm