Ilustrasi wanita hamil
Ilustrasi wanita hamil ( shutterstock.com)

Cek Yuk, Sederet Mitos VS Fakta Kehamilan yang Dipercaya Turun Temurun

4 Januari 2022 08:42 WIB

Makan makanan pedas bisa membakar mata bayi

Banyak orang menganjurkan ibu hamil tidak makan makanan pedas karena diyakini bisa membakar mata bayi hingga membut bayi dalam kandungan menangis.

Bahkan, sebagian meyakini makanan pedas bisa menyebabkan mata bayi buta.

Ilustrasi wanita hamil
Pexels/Michaela Markovicova
Mitos VS Fakta Kehamilan yang banyak diyakini

Makanan pedas juga dituding sebagai penyebab keguguran dan induksi persalinan.

 

Ternyata, apa yang diyakini tentang makanan pedas tersebut hanya mitos belaka, Moms.

Meski begitu, ibu hamil tidak direkomendasikan makan makanan yang terlalu pedas.

Sebab, makanan terlalu pedas bisa meningkatkan risiko mulas serta sakit maag berulang selama kehamilan.

Jangan melangkahi tali saat hamil

Hingga kini, masih banyak yang percaya bahwa ibu hamil dilarang keras melangkahi tali.

Mitos vs fakta kehamilan di masyarakat salah satunya ibu hamil yang melangkahi tali bisa menyebabkan bayi terlilit tali pusar.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm