Konsep feng shui dalam rumah ()
Konsep feng shui dalam rumah () ( kompas.com)

Bisa Datangkan Keberuntungan, Inilah Warna Feng Shui di Tahun Macan Air

6 Januari 2022 18:56 WIB

Menggunakan warna yang sesuai dengan lima elemen ini adalah salah satu cara termudah untuk memasukkan Feng Shui ke dalam hidup.

Warna keberuntungan untuk elemen Feng Shui di tahun Macan Air

Biru cerulean, merah menyala, hijau mint, dan kuning kekaisaran adalah warna keberuntungan untuk tahun 2022.

Warna-warna ini berasal dari empat elemen Feng Shui, yaitu kayu sebagai elemen utama harimau, air sebagai elemen tahun 2022, api, bumi, dan polaritas Yang.

Warna-warna ini juga dikenal sebagai warna penguat, karena bisa meningkatkan keberuntungan yang memakainya sebagai jimat atau pakaian.

Seseorang juga dapat memasukkan warna-warna ini di rumah mereka.

Arti elemen tiap warna Feng Shui

- Biru cerulean: bayangannya melambangkan ketenangan, kebebasan, dan kedamaian. Warna ini akan meningkatkan keberuntungan seseorang dalam wawancara kerja, komunikasi, dan negosiasi. Tapi, penggunaannya yang berlebihan mengaktifkan elemen air dan juga dapat menyebabkan keputusasaan, kelesuan dan kedinginan

- Hijau mint: warna ini mengaktifkan elemen kayu dan mewakili penyembuhan, pertumbuhan, dan daya cipta. Hijau mint bisa membuat seseorang yang ingin beradaptasi dengan pekerjaan/ tempat baru atau memulai perjalanan baru beruntung. Namun, menggunakan warna hijau mint terlalu banyak dapat menyebabkan kekalahan dan perasaan cemburu

- Merah menyala: warna ini melambangkan gerakan, vitalitas, gairah dan cinta, merah menyala mengaktifkan elemen api dan beruntung bagi orang-orang yang ingin hubungannya romantis, atau menyambut bayi. Meskipun warna yang baik untuk meningkatkan kehidupan cinta, penggunaan warna ini secara berlebihan dapat menimbulkan kemarahan.

- Kuning kekaisaran: warna ini bisa meramal dan memberikan kebijaksanaan dan kerapian. Kuning kekaisaran bisa membuat seseorang yang membeli properti dan mentransfer barang berharga menjadi beruntung. Tetapi penggunaannya secara berlebihan juga dapat menimbulkan kesombongan dan perzinahan.

Warna-warna yang bisa mendatangkan keberuntungan di tahun Macan Air berlaku untuk semua 12 Shio.

Mulai dari tikus, sapi, harimau, kelinci, naga, ular, kuda, kambing, monyet, ayam, anjing, dan babi.

Keseimbangan warna

Setelah kamu mengetahui warna yang bisa memperkuat empat elemen, ada elemen kelima yang tak kalah penting, yaitu logam.

Di sinilah keseimbangan warna berperan untuk melindungimu dari efek negatif dari empat warna dan kamu memiliki keseimbangan dan warna pelindung putih dan emas, yang mengaktifkan elemen logam.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bisa Bawa Keberuntungan, Inilah Warna Feng Shui di Tahun Macan Air", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2022/01/06/174853320/bisa-bawa-keberuntungan-inilah-warna-feng-shui-di-tahun-macan-air?page=all#page2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm