Ilustrasi
Ilustrasi ( Shutterstock)

Coba Lakukan 3 Hal Ini Jika Hubungan Asmara Mulai Berjalan Monoton

16 Januari 2022 15:05 WIB

Jika kamu merasa sedikit diabaikan pasangan, coba cari tahu dan pecahkan masalah ini, alih-alih hanya berasumsi.

Tanyakan apa yang terjadi, apakah pasangan merasa bosan atau bahkan sedang mengalami stres karena tekanan pekerjaan.

Untuk diketahui, seseorang yang mengalami tekanan dan stres cenderung mengabaikan beberapa hal, termasuk pasangannya.

Lakukan komunikasi

 

Komunikasi juga menjadi jalan lain yang bisa kamu lakukan.

Komunikasi yang terbuka juga akan membuat kamu dan pasangan mengetahui bagaimana kondisi masing-masing.

Kamu mungkin merasa jika akhir-akhir ini pasangan menjadi lebih pendiam.

Bahkan tak jarang jika Kawan Puan menilai jika ada yang pasangan sembunyikan darimu.

Oleh karena itu lakukan komunikasi dengan pasangan.

Tempatkan kamu dan pasangan di situasi yang nyaman untuk saling terbuka satu sama lain.

Ini akan mendorong agar komunikasi lebih lancar dan nyaman.

Bangun hubungan lebih baik

Jika Kawan Puan sudah mendapatkan penyebab mengapa hubungan asmara terasa monoton, ini adalah saatnya kamu dan pasangan mempertahankan hubungan asmara agar menjadi lebih baik.

Kuncinya adalah mau mengevaluasi diri masing-masing dan berupaya untuk menjadi lebih baik.

Dalam hubungan asmara, mempertahankan hubungan bukan hanya tanggung jawab satu pihak saja, namun keduanya.

Sekarang sudah tahu kan, apa yang harus dilakukan saat merasa hubungan asmara mulai berjalan monoton?

Jadi, Anda bisa coba cara di atas untuk merekatkan kembali hubungan dengan pasangan yang mulai merenggang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm