Ilustrasi pasangan bahagia
Ilustrasi pasangan bahagia ( THINKSTOCK.COM )

Berikut Ini 7 Tips untuk Menjaga Pernikahan Langgeng dan Bahagia

18 Januari 2022 10:34 WIB

SonoraBangka.id - Semua pasangan suami istri tentunya mendambakan memiliki pernikahan yang langgeng dan bahagia.

Sayangnya, pernikahan tidak terlepas dari konflik, baik itu konflik biasa atau bahkan konflik yang tidak dapat ditoleransi.

Untuk itu, sangat penting untuk mengetahui bagaimana mengurangi potensi masalah rumah tangga dengan komunikasi terbuka.

Komunikasi terbuka dan jelas adalah langkah awal untuk mengetahui apa yang dibutuhkan oleh masing-masing pihak.

Sebagaimana melansir Bright Side, berikut ini 7 tips sederhana untuk menjaga pernikahan langgeng dan bahagia. Yuk, simak!

1. Jangan mengesampingkan masalah kecil

Tidak peduli seberapa kecil suatu masalah, ini dapat berkembang menjadi masalah besar dan menyakitkan di kemudian hari.

Itu disebabkan tidak adanya komunikasi, di mana kesalahpahaman muncul karena mengesampingkan masalah kecil.

Jadi, setiap ada masalah yang mengganggumu, cobalah berbicara dengan pasangan untuk menemukan solusi bersama.

2. Diskusikan kebutuhan satu sama lain

Komunikasikan kebutuhan dan keinginan dengan pasangan untuk memastikan tidak ada kesalahpahaman.

Cobalah berbicara dengan jujur tentang hal-hal seperti yang masing-masing inginkan, butuhkan, sukai, dan tidak sukai.

3. Melayani tanpa pamrih

Melayani tanpa pamrih adalah bentuk cinta, misalnya membuatkan kopi, menyiapkan sarapan, atau memberikan hadiah.

Melayani dengan hal-hal kecil yang konsisten dapat menguatkan hubungan, terutama dari segi perhatian dan kasih sayang.

 

4. Menghabiskan 15 menit sehari untuk berduaan

Meski kamu sudah memiliki anak atau sibuk bekerja, prioritaskan 15 menit sebelum tidur atau di pagi hari untuk berduaan dengan pasangan.

Tunjukkan kasih sayang dengan saling mendengarkan dan membicarakan rencana dan tujuan pernikahanmu.

5. Jangan merahasiakan pujian

Ekspresikan pujian kepada pasangan ketika mereka berhasil melewati proses kehidupan atau melakukan sesuatu yang membanggakan.

Tunjukkan apresiasi itu, sehingga pasanganmu tahu kamu memerhatikan apa yang ia lakukan.

6. Menghargai privasi

Privasi dan waktu sendiri sangat penting untuk setiap orang, terutama ketika ingin merenungkan dan menenangkan diri.

Cobalah untuk tidak posesif, tetapi beri waktu untukmu dan pasanganmu menikmati waktu sendirian di luar hubungan.

7. Ucapkan cinta dan saling menghargai

Kata-kata penuh kasih dan sentuhan fisik penting untuk pernikahan yang langgeng dan bahagia.

Bahasa cinta setiap orang berbeda, tetapi pastikan untuk mengucapkan bahwa kamu mencintai pasanganmu setiap hari.

Jadi, itulah 7 tips menjaga pernikahan yang langgeng dan bahagia ya, Kawan Puan. Apakah kamu sudah melakukan salah satunya? 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm