Ilustrasi AC
Ilustrasi AC ( SHUTTERSTOCK/NAYPONG STUDIO )

Mau Menyalakan AC Saat Musim Hujan? Wajib Perhatikan 3 Hal Ini

26 Januari 2022 15:20 WIB

SonoraBangka.id - Biasanya, air conditioner alias AC digunakan saat cuaca sedang panas.

Nah sebaliknya, biasanya orang-orang tidak menyalakan AC saat musim hujan.

Meski begitu, ternyata ada juga yang tetap menyalakan AC saat musim hujan.

Hal itu dilakukan agar udara di dalam rumah bisa terasa sejuk.

Nah, bagi Anda yang kerap menyalaka AC saat musim hujan, coba simak beberapa hal berikut ini seperti yang dilansir dari Kompas.com.

1. Aktifkan mode dry

Saat hujan, kelembapan udara di dalam ruangan menjadi sangat tinggi. Oleh sebab itu, kita perlu mengaktifkan mode dry untuk mengurangi kelembapan udara.

Mode dry diketahui bisa bertindak sebagai dehumidifier, perangkat elektronik yang dapat menghilangkan kelembapan.

Walaupun begitu, mode dry pada AC tidak bisa menghilangkan semua kelembapan.

2. Periksa outdoor AC

Jangan lupa untuk memeriksa unit outdoor AC yang terpasang di area luar rumah.

Pastikan outdoor AC tidak terkena genangan, apalagi banjir.

Walaupun outdoor AC bisa tahan dari air, bukan berarti kita bisa membiarkannya terendam.

Pasalnya, outdoor AC bisa rusak jika terendam air sebagian atau seluruhnya.

3. Jaga kebersihan filter AC

Pertumbuhan jamur pada filter AC akan meningkat karena udara lembap di musin hujan.

Oleh sebab itu, pastikan Anda rutin mencuci filter AC agar udara bisa tersaring dengan aman.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm