IPhone 13
IPhone 13 ( GSM Arena )

Apple Gelar Kompetisi Foto Makro, Ada Hadiah Uang untuk 10 Pemenang

27 Januari 2022 16:23 WIB

SonoraBangka.ID - Apple kembali menggelar lomba foto menggunakan iPhone. Kali ini, lomba tersebut mengusung tema "Macro Photography" atau fotografi makro.

Setiap tahun, Apple memang sering membuat lomba foto sebagai kampanye untuk mempromosikan kamera iPhone besutannya.

Kompetisi ini ditujukan khusus untuk pengguna iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Cara daftar dan ketentuan

Dalam sebuah unggahan di laman Apple Newsroom, pemilik iPhone 13 Pro dan 13 Pro Max yang berminat mengikuti kompetisi ini hanya perlu membagikan foto makro hasil jepretannya di media sosial (Instagram dan Twitter) atau melalui e-mail.

Kompetisi ini gratis alias Apple tidak memungut biaya pendaftaran. Berikut ketentuan mengikuti komptesi #ShotoniPhone ini:

  • Di Instagram maupun Twitter, pengguna wajib menyertakan hashtag #ShotoniPhone dan #iPhonemacrochallenge untuk berpartisipasi dalam lomba kali ini. Pastikan pula akun sosial pengguna sudah bersifat publik, bukan privat.
  • Pengguna Weibo juga dapat berpartisipasi menggunakan tagar #ShotoniPhone# dan #iPhonemacrochallenge#.
  • Peserta bisa mengirimkan hasil foto macro dari iPhone 13 Pro series miliknya lewat e-mail ke alamat shotoniphone@apple.com.
  • Foto yang dikirim melalui e-mail harus dalam resolusi tinggi menggunakan format penamaan file 'nama depan_namabelakang_macro_iPhonemodel'. Baris subjek pada e-mail harus berisi 'Shot on iPhone Macro Challenge Submission.'

Apple mengatakan, peserta yang mengikuti loba #ShotoniPhone kali ini wajib menyertakan nama mode iPhone 13 Pro series yang digunakan untuk mengambil gambar.

Selain itu, hasil foto makro yang dikirim untuk penilaian dapat berupa gambar asli dari kamera ponsel, atau gambar yang sudah disunting (edit) baik melalui aplikasi foto bawaan atau software pihak ketiga.

#iPhoneMacroChallenge telah dimulai sejak 25 januari 2022 dan berlangsung hingga 16 Februari 2022 mendatang dengan batasan usia minimal 18 tahun.

Nantinya, hasil fotografi makro ini bakal dinilai oleh 10 juri yang sudah ditentukan. Kemudian, dari seluruh foto yang dinilai akan dipilih 10 foto sebagai pemenang dari lomba #iPhoneMacroChallengedi iPhone 13 Pro series.

Sepuluh foto pemenang akan dipajang di berbagai situs maupun media sosial Apple. Pemenang akan diberitahukan pada atau mendekati 12 April 2022.

Ada hadiah uang

Apple mengatakan, 10 foto pemenang akan dipajang di berbagai situs dan akun media sosial resmi Apple.

Mulai dari Apple Newsroom, apple.com, Apple Twitter (@Apple), Apple Instagram (@apple), Apple WeChat, dan akun Apple Weibo. Sebanyak 10 foto makro ini juga dapat dipajang di billboard (papan iklan) di lokasi Apple Store, pameran internal Apple, konten iklanan digital, dan pameran apa pun.

Tak hanya itu, Apple juga bakal memberikan kompensasi untuk 10 fotografer pemenang lomba #ShotoniPhone kali ini meski tidak disebutkan berapa harga yang akan dibayar oleh Apple. "Apple sangat yakin bahwa artis harus diberi kompensasi atas pekerjaan mereka dan (Apple) akan membayar biaya lisensi kepada 10 fotografer pemenang untuk penggunaan foto tersebut di saluran pemasaran Apple," tulis Apple.

iPhone 13 Pro tak punya lensa makro

Fotografi makro dipilih untuk mempromosikan kemampuan kamera iPhone 13 Pro dan 13 Pro Max yang dapat memotret objek dalam jarak fokus yang sangat dekat, yaitu minimal 2cm. "

Untuk pertama kalinya, pengguna dapat menangkap gambar yang tajam dan memukau dengan jarak fokus minimal 2cm. Untuk merayakannya, Apple menyambut Anda untuk membagikan foto makro favorit Anda yang diambil di iPhone 13 Pro 13 Pro Max," tulis Apple sebagaimana dikutip laman Apple Newsroom, Kamis (27/1/2022).

Sebenarnya, iPhone 13 Pro series tidak dibekali dengan kamera dengan lensa makro yang umum ditemui pada ponsel Android. Kemampuan pemotretan jarak dekat alias macro ini justru diperoleh iPhone 13 Pro daan 13 Pro Max lewat kamera ultra wide beresolusi 12 MP (f/1.8, Autofocus) dengan bidang pandang selebar 120 derajat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Apple Gelar Kompetisi Foto Makro, Ada Hadiah Uang untuk 10 Pemenang", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2022/01/27/15040037/apple-gelar-kompetisi-foto-makro-ada-hadiah-uang-untuk-10-pemenang?page=all#page2.


SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm